Berita

Ketua Umum Ikatan Alumni Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta, Ace Hasan Syadzily/RMOL

Politik

Alumni UIN Banyak Berkontribusi untuk Bangsa dan Negara

MINGGU, 26 MEI 2024 | 15:42 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Ikatan Alumni Universitas Islam Negeri (Ikaluin) Syarif Hidayatullah Jakarta kembali memberikan anugerah penghargaan kepada alumni yang dinilai memiliki kontribusi, dedikasi dan konsistensi, berupa Ikaluin Award 2024.

Penganugerahan digelar di Auditorium Prof Dr Harun Nasution, UIN Jakarta, Minggu (26/5). Bertepatan dengan acara itu juga diresmikan Gedung Alumni Center UIN Jakarta.

"Ini sebagai ajang apresiasi pada alumni yang dinilai memiliki kiprah nyata bagi kehidupan bangsa dan negara," kata Ketua Umum Ikaluin, Ace Hasan Syadzily, saat menyampaikan sambutan.

Politisi Partai Golkar itu juga mengatakan, penghargaan bukan hanya untuk para alumni yang memiliki popularitas, tetapi juga pada alumnus yang bekerja senyap di tengah masyarakat.

"Kami dapat masukan dari berbagai pihak, ada alumni-alumni UIN Jakarta yang bekerja tanpa pamrih, dan telah menunjukkan kontribusi terhadap kemanusiaan," jelasnya.

Ace pun memastikan, tim panel seleksi calon penerima penghargaan tidak diintervensi pihak manapun. Acara juga sengaja digelar usai Pemilu, agar tidak ada kesan sentimen politis.

"Ikaluin merupakan wadah alumni. Apa yang kita lakukan hari ini adalah cara kita memberikan inspirasi kepada para adik-adik kita yang kuliah di UIN Jakarta, bahwa mereka punya cermin. Cerminnya adalah para alumni yang berprestasi bagi bangsa dan negara," tandas Ace Hasan.

Populer

Bangun PIK 2, ASG Setor Pajak 50 Triliun dan Serap 200 Ribu Tenaga Kerja

Senin, 27 Januari 2025 | 02:16

Gara-gara Tertawa di Samping Gus Miftah, KH Usman Ali Kehilangan 40 Job Ceramah

Minggu, 26 Januari 2025 | 10:03

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

KPK Akan Digugat Buntut Mandeknya Penanganan Dugaan Korupsi Jampidsus Febrie Adriansyah

Kamis, 23 Januari 2025 | 20:17

Prabowo Harus Ganti Bahlil hingga Satryo Brodjonegoro

Minggu, 26 Januari 2025 | 09:14

Datangi Bareskrim, Petrus Selestinus Minta Kliennya Segera Dibebaskan

Jumat, 24 Januari 2025 | 16:21

Masyarakat Baru Sadar Jokowi Wariskan Kerusakan Bangsa

Senin, 27 Januari 2025 | 14:00

UPDATE

Melalui Rembug Ngopeni Ngelakoni, Luthfi-Yasin Siap Bangun Jateng

Minggu, 02 Februari 2025 | 05:21

PCNU Bandar Lampung Didorong Jadi Panutan Daerah Lain

Minggu, 02 Februari 2025 | 04:58

Jawa Timur Berstatus Darurat PMK

Minggu, 02 Februari 2025 | 04:30

Dituding Korupsi, Kuwu Wanasaba Kidul Didemo Ratusan Warga

Minggu, 02 Februari 2025 | 03:58

Pelantikan Gubernur Lampung Diundur, Rahmat Mirzani Djausal: Tidak Masalah

Minggu, 02 Februari 2025 | 03:31

Ketua Gerindra Banjarnegara Laporkan Akun TikTok LPKSM

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:57

Isi Garasi Raffi Ahmad Tembus Rp55 Miliar, Koleksi Menteri Terkaya jadi Biasa Saja

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:39

Ahli Kesehatan Minta Pemerintah Dukung Penelitian Produk Tembakau Alternatif

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:18

Heboh Penahanan Ijazah, BMPS Minta Pemerintah Alokasikan Anggaran Khusus Sekolah Swasta

Minggu, 02 Februari 2025 | 01:58

Kecewa Bekas Bupati Probolinggo Dituntut Ringan, LIRA Jatim: Ada Apa dengan Ketua KPK yang Baru?

Minggu, 02 Februari 2025 | 01:42

Selengkapnya