Berita

Satgas Pamtas RI-PNG Mobile Yonif 432 Kostrad Pos Mbua bagikan sembako ke warga/Ist

Pertahanan

Pererat Silaturahmi, Kostrad Bagikan Sembako ke Warga di Nduga

KAMIS, 23 MEI 2024 | 09:46 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Satgas Pamtas RI-PNG Mobile Yonif 432 Kostrad Pos Mbua memberikan bantuan sosial berupa sembako kepada warga masyarakat Distrik Mbua, Kabupaten Nduga, Papua Tengah beberapa waktu yang lalu.

Dansatgas Letkol Inf Zulfikar Akbar Helmi yang berada di Distrik Mapenduma menyampaikan bahwa bantuan sembako ini sangat penting bagi warga setempat untuk memenuhi kebutuhan harian mereka.

"Paket sembako yang diberikan ini diharapkan dapat bermanfaat bagi mereka. Semoga dengan adanya bantuan ini kebutuhan pangan harian mereka dapat terpenuhi dengan layak," ujar Dansatgas dalam keterangannya yang diterima redaksi, Kamis (23/5).

Lebih lanjut, dia menyatakan bahwa selain untuk meringankan beban masyarakat, pemberian sembako ini juga bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara warga setempat dengan anggota Satgas.

Salah satu warga Distrik Mbua mengucapkan rasa terima kasihnya kepada anggota Satgas Yonif 432/WSJ atas bantuan yang diberikan.

"Kami merasa sangat senang sekali karena ada Bapak TNI di sini yang selalu membantu kami. Kami juga bisa makan dengan enak dan tinggal dengan aman karena adanya Bapak TNI di sini. Terima kasih banyak, Bapak TNI," ujar salah satu warga.

Bantuan sembako ini diharapkan dapat terus memberikan dampak positif bagi warga Distrik Mbua dan memperkuat hubungan baik antara TNI dan masyarakat setempat.

Populer

Bey Machmudin akan Serius Tangani Judi Online di Jabar yang Tembus Rp3,8 T

Rabu, 26 Juni 2024 | 18:20

Bey Machmudin Ingatkan Warga Jangan Coba-coba Mengakali PPDB

Selasa, 25 Juni 2024 | 03:45

Menwa Siap Kerahkan 5 Ribu Personel ke Gaza Bersama TNI

Rabu, 26 Juni 2024 | 01:19

Wacana Bey Machmudin Rombak Komisaris BUMD Didukung Dewan

Minggu, 30 Juni 2024 | 13:24

DPR Khawatir Investasi TikTok Permudah Produk China Masuk RI

Kamis, 27 Juni 2024 | 00:03

Pemilu Iran di Jakarta

Jumat, 28 Juni 2024 | 14:24

Rapat Pimpinan MPR RI dengan Presiden Jokowi

Jumat, 28 Juni 2024 | 16:37

UPDATE

Di Mata Prabowo, Ridwan Kamil Lebih Pas di Pilkada Jakarta

Kamis, 04 Juli 2024 | 10:06

Berantas Judi Online dengan Optimalisasi Pemanfaatan Zakat

Kamis, 04 Juli 2024 | 10:00

Selangkah Lagi Indonesia Juara Umum AUG 2024

Kamis, 04 Juli 2024 | 09:57

Minibus Terbakar usai Diseruduk Truk Tronton, 3 Penumpang Selamat

Kamis, 04 Juli 2024 | 09:46

Kemenperin Bakal Susun Regulasi terkait Dekarbonisasi Industri Semen

Kamis, 04 Juli 2024 | 09:44

Harga Emas Meroket Rp13 Ribu, Satu Gram Jadi Segini

Kamis, 04 Juli 2024 | 09:38

Lindas Vietnam 5-0, Nana Sudjana Apresiasi Talenta Pemain Muda

Kamis, 04 Juli 2024 | 09:34

Gara-gara Tak Dibelikan Rokok, Anak Ancam Bunuh Orang Tuanya

Kamis, 04 Juli 2024 | 09:33

Ekonomi Sirkular Indonesia Masih Jauh Tertinggal

Kamis, 04 Juli 2024 | 09:23

PT Pertamina Internasional EP Ekspansi ke Timur Tengah

Kamis, 04 Juli 2024 | 09:23

Selengkapnya