Berita

Ilustrasi/RMOL

Politik

Sukses Pilkada Harus Dilandasi Adab dan Budaya

RABU, 22 MEI 2024 | 08:56 WIB | LAPORAN: ACHMAD RIZAL

Pesta demokrasi lima tahunan belum selesai, setelah Pilpres dan Pileg, pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak segera digelar, November 2024 mendatang.

Tokoh budaya yang juga pendiri Dewan Kebudayaan Jabar, H Asep Ridwan H Wiranata, berharap pesta demokrasi tidak menjadikan masyarakat terpolarisasi secara berlarut.

"Itu yang harus diantisipasi pemerintah, karena polarisasi yang berlarut sangat berdampak pada kehidupan berbangsa dan bernegara," katanya, seperti dikutip dari Kantor Berita RMOLJabar, Rabu (22/5).


Yang harus menjadi perhatian semua pihak, baik pelaku, penegak hukum, penyelenggara, serta masyarakat, kata dia, harus memiliki semangat kebersamaan dalam menciptakan pesta demokraai yang sejuk.

Menurut melihat, kunci mengembalikan persatuan dan kesatuan serta hubungan harmonis masyarakat adalah perlunya kesadaran.

Menurutnya, masyarakat juga harus pintar dalam menerima semua informasi saat pemilu nanti, jangan sampai mudah terprovokasi.

Masyarakat juga harus pandai-pandai melihat, memilih pemimpin yang pintar, karena pemimpin yang pintar bisa dipastikan akan membawa dan menghasilkan masyarakat yang pintar juga di masa depan.

Tak cukup hanya pintar, tapi juga menjunjung tinggi nilai-nilai budaya, karena dengan menjunjung tinggi nilai-nilai budaya, persatuan dan kesatuan akan tetap terjaga.

"Masyarakat yang pintar pasti memilih pemimpin yang pintar. Pemimpin pintar juga kunci membentuk SDM yang pintar untuk masa depan, apalagi pintar dan berbudaya, insya Allah persatuan dan kesatuan tetap terjaga," pungkasnya.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya