Berita

Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati/RMOL

Politik

Sri Mulyani: Kemiskinan dan Pengangguran Turun Signifikan

SENIN, 20 MEI 2024 | 12:35 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Anggaran untuk program makan siang dan susu gratis belum tercantum pada Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2025. Sementara anggaran pendidikan mencapai Rp742 triliun.

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati saat paparan pada rapat paripurna, hanya menjelaskan, anggaran pendidikan yang akan diberikan sebesar Rp708 triliun hingga Rp742 triliun, untuk membangun produktivitas sumber daya manusia.

“Dalam rangka meningkatkan produktivitas pembangunan SDM melalui peningkatan kualitas pendidikan, mulai PAUD hingga perguruan tinggi, dan memberikan bantuan kepada siswa tidak mampu melalui beasiswa, mulai SD hingga perguruan tinggi,” papar Sri Mulyani, saat jumpa media, di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Senayan, Senin (20/5).


Menteri Keuangan dua periode itu juga melaporkan kepada parlemen, sampai akhir 2023, jumlah penerima beasiswa LPDP telah mencapai 45.496 orang.

Selain itu, kata dia, di sektor kesehatan, pemerintah mampu penurunan prevalensi stunting dari 37.2 persen pada 2013 menjadi 21,5 persen pada 2023, dan akan diakselerasi untuk mencapai target 14 persen pada 2024.

Dari sisi kesejahteraan, Sri Mulyani mengklaim tingkat kemiskinan turun signifikan dari 11,25 persen pada 2014 menjadi single digit 9,36 persen di 2023. Kemiskinan ekstrem juga turun tajam dari 6,18 persen di 2014 menjadi 1,12 persen di 2023.

"Tingkat pengangguran nasional juga terus menurun. Per Februari 2024 tercatat di level 4,82 persen, turun signifikan dari 5,7 persen (Februari 2014), dan sudah di bawah level pra-pandemi,” tutupnya.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Tembok Pertahanan Persib Kunci Sukses Juara Paruh Musim

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:36

Tabur Bunga Dharma Samudera

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:19

Realisasi Investasi DKI Tembus Rp270,9 Triliun Sepanjang 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:59

Pemerintah Tidak Perlu Dibela

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:40

SP3 Eggi Sudjana Banjir Komentar Nyinyir Warganet

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:12

TNI AL Bentuk X Point UMKM Genjot Ekonomi Masyarakat

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:49

Perkara Ijazah Palsu Jokowi jadi Laboratorium Nasional di Bidang Hukum

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:27

Trump Resmikan Dewan Perdamaian Gaza Bergaya Kolonial

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:01

TNI Boleh Urus Terorisme sebagai Kelanjutan Polri

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:45

Politikus PKB Minta Jangan Ada Paranoid soal Pilkada Via DPRD

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:20

Selengkapnya