Berita

Manchester United terancam tak tampil di Eropa musim depan/Net

Sepak Bola

Setan Merah Terancam Gagal ke Kompetisi Eropa Musim Depan

SENIN, 20 MEI 2024 | 05:34 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Premier League musim 2023-2024 boleh jadi adalah musim terburuk bagi Manchester United. Mengakhiri musim di peringkat ke-8 dengan 60 poin dari 38 pertandingan, membuat Setan Merah tak meraih tiket tampil ke kompetisi Eropa musim depan.

Memang, MU masih memiliki satu peluang terakhir untuk tetap menjaga marwah mereka sebagai salah satu tim besar di tanah Inggris. Yaitu dengan memenangkan Piala FA yang akan digelar pada Sabtu mendatang (25/5).

Akan tetapi lawan yang dihadapi tidaklah mudah. Mereka adalah tim yang baru saja menahbiskan diri sebagai juara Premier League 4 musim beruntun: Manchester City.


Dengan performa yang ditampilkan sepanjang musim ini, sulit rasanya bagi The Red Devils untuk bisa mengalahkan Manchester City yang tampil cukup konsisten sepanjang musim.

Seperti yang ditunjukkan di laga pamungkas melawan Brighton Hove and Albion. Bermain di kandang lawan, skuad Setan Merah kalah dalam penguasaan bola. Andai pertahanan mereka tak tampil solid, bukan mustahil Brighton mampu mencetak gol lebih dulu.

Setelah imbang tanpa gol di babak pertama, MU masih tetap tertekan oleh upaya-upaya yang dilakukan tim tuan rumah. Beruntung, Diogo Dalot mampu memanfaatkan peluang yang didapat pada menit 73 dengan maksimal.

Hingga akhirnya Rasmus Hojlund mampu memperbesar keunggulan pada menit 88. Sekaligus menjadi gol penutup dalam laga tersebut.

Akan tetapi, jika dalam sepekan ke depan tidak ada perubahan signifikan yang dilakukan Ten Hag terhadap skuat besutannya, siap-siap saja MU hanya tampil di kompetisi lokal sepanjang musim depan.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Mantan Relawan: Jokowi Takut Ijazahnya Terungkap di Pengadilan

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:06

UPDATE

Update: Korban Jiwa Longsor Bandung Barat 16 Orang

Minggu, 25 Januari 2026 | 21:52

Dede Sulaeman Wafat, Rencana MSBI Datangi Kantor FIFA di Zurich Dijadwal Ulang

Minggu, 25 Januari 2026 | 21:35

Kapolri Naikkan Pangkat Dua Anggota Polisi yang Tewas Tertabrak Truk TNI

Minggu, 25 Januari 2026 | 21:33

Kabar Duka Mantan Striker Timnas Dede Sulaeman Wafat di Lapang Bola

Minggu, 25 Januari 2026 | 20:58

Saut Minta KPK Selidiki Sengkarut Coretax

Minggu, 25 Januari 2026 | 20:50

PT ARA Bantah Gunakan Dokumen Palsu

Minggu, 25 Januari 2026 | 20:26

Debut Apik Raymond-Joaquin

Minggu, 25 Januari 2026 | 19:46

Tim Hukum Nadiem Makarim Tak Siap Hadapi JPU

Minggu, 25 Januari 2026 | 19:32

Wapres Gibran Minta Maaf ke Korban Longsor Bandung Barat

Minggu, 25 Januari 2026 | 19:18

Korupsi Sektor Pajak Terjadi karena Penyelewengan Kekuasaan

Minggu, 25 Januari 2026 | 18:59

Selengkapnya