Berita

Adi Saputra diarak menggunakan Reog Ponorogo mendaftar ke DPD Gerindra Sumut/Ist

Politik

Daftar Cawagub, Adi Saputra Tunggangi Reog Ponorogo ke Gerindra Sumut

JUMAT, 17 MEI 2024 | 22:24 WIB | LAPORAN: JONRIS PURBA

Paguyuban Putra Jawa Kelahiran Sumatera (Pujakesuma) kembali mendatangi kantor partai politik (Parpol) di Sumatera Utara (Sumut) untuk mendaftarkan kadernya, H Adi Saputra untuk maju sebagai Calon Wakil Gubernur di Pilkada 2024. Kali ini tujuannya Partai Gerindra.

Untuk pendaftaran kali ini, H Adi Saputra yang hadir bersama keluarga besar Pujakesuma, diarak menggunakan tarian tradisional Reog Ponorogo dan Kuda Lumping dan Sisingaan, khas Jawa. Rombongan berjalan kaki dari Taman Beringin menuju Kantor DPD Partai Gerindra Sumut di Jalan Sudirman Nomor 36 Medan, Jumat (17/5) lagi.

Memasuki halaman Kantor DPD Partai Gerindra Sumut, H Adi Saputra digotong menggunakan Sisingaan Reog menuju pintu masuk gedung. Sejumlah pengurus partai pimpinan H Prabowo Subianto itu menyambut kedatangan rombongan.

Adi Saputra yang juga Ketua DPP Pujakesuma Bidang Pemuda dan Olahraga, bersama Sekjen DPP Pujakesuma Juriadi langsung menyerahkan berkas pendaftaran Calon Wakil Gubernur kepada tim penjaringan yang diterima oleh Wakil Sekretaris DPD Partai Gerindra Sumut, Zulfan.

Usai penyerahan dan pemeriksaan kelengkapan berkas pendaftaran Calon Wakil Gubernur (Cawagub), Adi Saputra menyampaikan bahwa kedatangan mereka atas nama Keluarga Besar Paguyuban Pujakesuma. Langkah ini menjadi harapan bersama agar organisasi kesukuan ini bisa mendudukkan kadernya sebagai pimpinan di Sumatera Utara.

"Terimakasih kami sudah diterima dengan baik di sini. Kami berharap Partai Gerindra bisa menerima pencalonan ini dan memberikan rekomendasi agar bisa dicalonkan sebagai Wakil Gubernur Sumatera Utara," sebut Adi Saputra.

Sebelumnya kata Adi, pihaknya juga sudah mendaftar ke beberapa parpol seperti Golkar, Demokrat, PAN, PKB dan Hanura. Dan untuk Partai Gerindra sendiri, Pujakesuma merupakan paguyuban yang memberikan dukungan penuh kepada pencalonan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka pada Pilpres lalu.
Menerima rombongan Pujakesuma, Wakil Sekretaris DPD Partai Gerindra Sumut, Zulfan menyebutkan bahwa berkas pendaftaran Calon Wakil Gubernur Sumatera Utara, Adi Saputra telah lengkap, sebagaimana syarat yang diberikan partai. Selanjutnya rekomendasi akan disampaikan kepada pimpinan pusat.

"Kita sudah menerima pendaftaran dari Pujakesuma, atas nama Adi Saputra sebagai Calon Wakil Gubernur Sumatera Utara. Selanjutnya kita akan kirim berkas ini ke pimpinan pusat, untuk diputuskan nanti oleh Ketua Umum Partai Gerindra, Bapak H Prabowo Subianto," sebutnya.

Zulfan juga mengakui bahwa Pujakesuma ikut berperan dalam memenangkan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024 lalu. Karena itu, pertimbangan partai akan mereka serahkan, sebelum Partai Gerindra menetapkan siapa Calon Wakil Gubernur Sumatera Utara di Pilgub tahun ini.

Usai pendaftaran, puluhan rombongan pun mendokumentasikan kehadiran mereka di depan gedung Kantor DPD Partai Gerindra Sumut, bersama dengan group Reog Ponorogo.

Populer

Bangun PIK 2, ASG Setor Pajak 50 Triliun dan Serap 200 Ribu Tenaga Kerja

Senin, 27 Januari 2025 | 02:16

Gara-gara Tertawa di Samping Gus Miftah, KH Usman Ali Kehilangan 40 Job Ceramah

Minggu, 26 Januari 2025 | 10:03

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

KPK Akan Digugat Buntut Mandeknya Penanganan Dugaan Korupsi Jampidsus Febrie Adriansyah

Kamis, 23 Januari 2025 | 20:17

Prabowo Harus Ganti Bahlil hingga Satryo Brodjonegoro

Minggu, 26 Januari 2025 | 09:14

Datangi Bareskrim, Petrus Selestinus Minta Kliennya Segera Dibebaskan

Jumat, 24 Januari 2025 | 16:21

Masyarakat Baru Sadar Jokowi Wariskan Kerusakan Bangsa

Senin, 27 Januari 2025 | 14:00

UPDATE

Melalui Rembug Ngopeni Ngelakoni, Luthfi-Yasin Siap Bangun Jateng

Minggu, 02 Februari 2025 | 05:21

PCNU Bandar Lampung Didorong Jadi Panutan Daerah Lain

Minggu, 02 Februari 2025 | 04:58

Jawa Timur Berstatus Darurat PMK

Minggu, 02 Februari 2025 | 04:30

Dituding Korupsi, Kuwu Wanasaba Kidul Didemo Ratusan Warga

Minggu, 02 Februari 2025 | 03:58

Pelantikan Gubernur Lampung Diundur, Rahmat Mirzani Djausal: Tidak Masalah

Minggu, 02 Februari 2025 | 03:31

Ketua Gerindra Banjarnegara Laporkan Akun TikTok LPKSM

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:57

Isi Garasi Raffi Ahmad Tembus Rp55 Miliar, Koleksi Menteri Terkaya jadi Biasa Saja

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:39

Ahli Kesehatan Minta Pemerintah Dukung Penelitian Produk Tembakau Alternatif

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:18

Heboh Penahanan Ijazah, BMPS Minta Pemerintah Alokasikan Anggaran Khusus Sekolah Swasta

Minggu, 02 Februari 2025 | 01:58

Kecewa Bekas Bupati Probolinggo Dituntut Ringan, LIRA Jatim: Ada Apa dengan Ketua KPK yang Baru?

Minggu, 02 Februari 2025 | 01:42

Selengkapnya