Berita

Ilustrasi Foto/RMOL

Politik

Jelang Pilkada 2024

DPD Golkar Aceh: Jangan Ada Kader Main 2 Kaki

SENIN, 13 MEI 2024 | 04:41 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Seluruh kader Golkar diinstruksikan untuk menggaungkan TM Nurlif sebagai bakal calon Gubernur Aceh di Pilkada 2024 mendatang.

Ketua Bidang Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPD Partai Golkar Aceh, Teuku Raja Keumangan alias TRK menyatakan sosialisasi tersebut dapat dilakukan dengan memasang baliho, billboard, papan bunga pada kegiatan hajatan, spanduk dan atribut lainnya

Dia menjelaskan instruksi tersebut juga berlaku bagi anggota legislatif dari Golkar.


“Baik itu tingkat DPR RI, DPR Aceh dan DPRK kabupaten atau kota se-Aceh serta unsur lainnya,” ujar TRK dikutip Kantor Berita RMOLAceh, Minggu (12/5).
 
TRK menyampaikan hal ini sejalan dengan instruksi DPP Partai Golkar yaitu menang Pilpres, menang Pileg dan menang Pilkada.

“Hal tersebut dapat dilakukan dalam koridor sosialisasi dan bukan kegiatan kampanye mengingat masih dalam tahapan penjaringan di tingkat partai dan belum memasuki tahapan kampanye,” jelasnya.

"Semua kader Partai Golkar Aceh harus solid menyukseskan dan memenangkan calon kepala daerah dari partai yang berlambang pohon beringin tersebut," imbuh dia.

Terlebih, TRK meminta jangan ada yang main-main. Apalagi jika kedapatan ada yang menurunkan bahan sosialisasi papan bunga bacalon Gubernur.

"Semua harus komit terhadap target partai dan pemenangan kepala daerah dari Partai Golkar," tegas Ketua DPD Ormas MKGR Provinsi Aceh itu.

"Jangan ada yang cawe-cawe, apalagi main dua kaki terutama bagi kader-kader aktif," tandasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya