Berita

Personel gabungan TNI-Polri bersiaga saat baku tembak dengan dengan KKB di Kampung Pogapa, Distrik Homeyo, Kabupaten Intan Jaya, Papua Tengah, Jumat (10/5)/Istimewa

Presisi

1 Jam Kontak Tembak dengan KKB di Intan Jaya, Tak Ada Korban dari TNI-Polri

MINGGU, 12 MEI 2024 | 00:59 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Kontak tembak kembali terjadi antara aparat gabungan TNI-Polri dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Kampung Pogapa, Distrik Homeyo, Kabupaten Intan Jaya, Papua Tengah, pada Jumat kemarin (10/5).

“Sekitar pukul 14.20 WIT, aparat gabungan TNI-Polri menerbangkan drone untuk melakukan pantauan udara, setelah drone diterbangkan terpantau KKB yang diduga melakukan persiapan penyerangan ke Polsek dan Koramil,” kata Kabid Humas Polda Papua, Kombes Ignatius Benny Ady Prabowo, dalam keterangan resminya, Sabtu (11/5).

Menyikapi hal itu, Satgas Nanggala membuang satu tembakan ke arah posisi KKB berada yang langsung direspons oleh KKB hingga terjadi kontak tembak.


“Kontak tembak berlangsung satu jam dan dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa dari aparat keamanan ataupun KKB,” tutur Benny.

Sementara itu, Kapolres Intan Jaya AKBP Afrizal Asri mengatakan, saat ini aparat gabungan bersiaga guna mengantisipasi terjadinya aksi gangguan keamanan.

“Saat ini aparat gabungan masih bersiaga di Kabupaten Intan Jaya guna mengantisipasi aksi yang akan mengganggu Kamtibmas di Intan Jaya,” pungkas AKBP Afrizal.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya