Berita

Ilustrasi mobil listrik/Net

Bisnis

MIND ID Siap Jadi Penggerak Utama Transisi Energi

SABTU, 11 MEI 2024 | 20:36 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Transisi energi terus menjadi perhatian BUMN Holding Industri Pertambangan Mining Industry Indonesia (MIND ID). Fokus utama adalah membangun ekosistem kendaraan listrik, dengan fokus pada pengembangan baterai menggunakan bahan dasar tembaga, mangan, dan nikel.

MIND ID bersama anggotanya, PT Aneka Tambang Tbk. (ANTM), PT Bukit Asam Tbk (PTBA), PT Freeport Indonesia (PTFI), PT Indonesia Asahan Aluminium (Inalum), dan PT Timah Tbk. (TINS) berkomitmen menjadi pemain kunci dalam membangun ekosistem tersebut.

Dalam ekosistem kendaraan listrik, tembaga menjadi elemen krusial untuk pembangunan infrastruktur listrik, penyimpanan energi, dan sistem pengisian. Artinya, permintaan tembaga diprediksi akan meningkat pada tahun 2030 mendatang.

Begitu tegas Sekretaris Perusahaan MIND ID Heri Yusuf kepada wartawan, Sabtu (11/5).

“Hal ini membuka peluang besar bagi produsen tembaga seperti anggota Grup MIND ID, PTFI,” ujarnya.

Tembaga dari PTFI, sambungnya, penting dalam pengurangan karbon global, yaitu sebagai komponen kritis yang diperlukan dalam low-carbon economy dan highly electrified energy.

Tidak hanya tembaga, nikel juga penting untuk penyimpanan energi turut diprediksi meningkat tajam.

Lebih lanjut, Heri memastikan MIND ID akan menerapkan praktik pertambangan berkelanjutan melalui prinsip-prinsip Environment, Social, and Governance (ESG). Termasuk membangun ekosistem pertambangan yang inovatif dan berkelanjutan.

“MIND ID tidak hanya berperan sebagai pemain utama dalam industri pertambangan, tetapi juga sebagai penggerak utama dalam mendorong transisi energi menuju masa depan yang berkelanjutan bagi Indonesia,” tutupnya.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

UPDATE

Korupsi Menggila, Bangsa Ini Dibawa ke Mana?

Selasa, 11 Maret 2025 | 17:31

Resesi AS Cuma Omon-Omon, Dolar Tembus Rp16.400

Selasa, 11 Maret 2025 | 17:29

Legislator PAN Ungkap Ada Perang Mafia di Tubuh Pertamina

Selasa, 11 Maret 2025 | 17:16

DPR: Kehadiran Pak Simon di Pertamina Getarkan Indonesia

Selasa, 11 Maret 2025 | 17:07

BI dan State Bank of Vietnam Sepakat Perkuat Kerja Sama Bilateral

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:56

Masa Jabatan Ketum Partai Digugat di MK, Waketum PAN: Itu Masalah Internal

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:54

Anggaran FOLU Net Sink 2030 Non APBN Bisa Masuk Kategori Suap

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:54

Pandawara Group Sampaikan Kendala ke Presiden, Siap Berkolaborasi Atasi Sampah

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:39

DPR Pertanyakan Pertamina soal ‘Grup Orang-orang Senang’

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:37

Menhan: 3 Pasal UU TNI Bakal Direvisi

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:24

Selengkapnya