Berita

Menteri Luar Negeri Australia, Penny Wong/Net

Dunia

Beda dengan AS, Australia Pilih Dukung Keanggotaan Palestina di PBB

SABTU, 11 MEI 2024 | 23:13 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Australia menjadi salah satu dari 143 negara yang mendukung penuh keanggotaan Palestina di Perserikatan Bangsa Bangsa.

Menteri Luar Negeri Australia, Penny Wong mengatakan bahwa dukungan tersebut merupakan bagian dari upaya negaranya dalam membantu menciptakan perdamaian setelah perang Israel-Hamas yang terus bergejolak di Jalur Gaza.

"Dukungan kami terhadap upaya Palestina untuk menjadi anggota penuh PBB adalah bagian dari membangun momentum untuk menjamin perdamaian dalam perang Israel-Hamas di Gaza," kata Wong, dikutip Reuters, Sabtu (11/5).

Meski demikian, negara yang menjadi salah satu sekutu dekat Amerika Serikat (AS) itu kali ini harus berbeda pendapat dengan Washington.

Pasalnya dalam pemungutan suara Majelis Umum PBB pada Jumat (10/5), Australia dan 142 negara mendukung penuh keanggotaan Palestina, sementara sembilan termasuk AS dan Israel menentang, dan 25 lainnya memilih abstain.

Namun, menurut Wong suaranya dalam voting itu telah mewakili suara sebagian besar masyarakat Australia yang ingin membantu untuk mengakhiri konflik yang telah berkepanjangan itu.

“Sebagian besar wilayah kami dan banyak mitra kami juga memberikan suara setuju,” kata Wong.

"Kita semua tahu bahwa satu suara saja tidak akan mengakhiri konflik ini,konflik ini telah terjadi sepanjang hidup kita, namun kita semua harus melakukan apa yang kita bisa untuk membangun momentum menuju perdamaian," pungkasnya.

Populer

Demo di KPK, GMNI: Tangkap dan Adili Keluarga Mulyono

Jumat, 20 September 2024 | 16:22

Mantan Menpora Hayono Isman Teriak Tanah Keluarganya Diserobot

Jumat, 20 September 2024 | 07:04

KPK Ngawur Sebut Tiket Jet Pribadi Kaesang Rp90 Juta

Rabu, 18 September 2024 | 14:21

Kaesang Kucing-kucingan Pulang ke Indonesia Naik Singapore Airlines

Rabu, 18 September 2024 | 16:24

Fufufafa Diduga Hina Nabi Muhammad, Pegiat Medsos: Orang Ini Pikirannya Kosong

Rabu, 18 September 2024 | 14:02

Kaesang Bukan Nebeng Private Jet Gang Ye, Tapi Pinjam

Rabu, 18 September 2024 | 03:13

Makin Ketahuan, Nomor Ponsel Fufufafa Dicantumkan Gibran pada Berkas Pilkada Solo

Senin, 23 September 2024 | 09:10

UPDATE

Pramono Anung: Jakarta Butuh Pemimpin Pekerja Keras, Bukan Tukang Tebar Pesona

Minggu, 29 September 2024 | 02:07

Jupiter Aerobatic Team Bikin Heboh Pengunjung Semarak Dirgantara 2024

Minggu, 29 September 2024 | 01:53

Pertemuan Prabowo-Megawati Bisa Menguatkan Demokrasi

Minggu, 29 September 2024 | 01:19

Kapolri Lantik Sejumlah Kapolda Sekaligus Kukuhkan 2 Jabatan

Minggu, 29 September 2024 | 00:57

Gen X, Milenial, hingga Gen Z Bikin Komunitas BRO RK Menangkan Ridwan Kamil

Minggu, 29 September 2024 | 00:39

Kecam Pembubaran Paksa Diskusi, Setara Institute: Ruang Sipil Terancam!

Minggu, 29 September 2024 | 00:17

Megawati Nonton “Si Manis Jembatan Merah" Ditemani Hasto dan Prananda

Sabtu, 28 September 2024 | 23:55

Andrew Andika Ditangkap Bersama 5 Temannya

Sabtu, 28 September 2024 | 23:35

Aksi Memukau TNI AU di Semarak Dirgantara 2024

Sabtu, 28 September 2024 | 23:19

Gara-gara Topan, Peternak di Thailand Terpaksa Bunuh 125 Buaya

Sabtu, 28 September 2024 | 23:15

Selengkapnya