Berita

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto/RMOL

Politik

Usai Lebaran dan Pemilu, Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Rata-Rata 5,11 Persen

SABTU, 11 MEI 2024 | 17:20 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Pertumbuhan ekonomi di Indonesia mencapai angka rata-rata di 5,11 persen dan relatif tertinggi dari kuartal sebelumnya.

Itu sebabnya, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto optimis menatap masa depan demi meraih Indonesia Emas pada 2045.

Optimisme itu disampaikan Airlangga dalam seminar "Perspektif Pembangunan dan Pertumbuhan Ekonomi menuju Indonesia Emas 2045" di Sport Hall, Kolese Kanisius, Jalan Menteng Raya, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Sabtu (11/5).

"Terkait dengan pertumbuhan ekonomi kita tetap dirata-rata 5,11 persen dan ini tentu lebih tinggi dari kuartal sebelumnya 5,11 relatif tertinggi krn pertama ada lebaran dan ada pemilu jadi bagaimana pemilu meningkatkan konsumsi domestik," kata Airlangga.

Persentase pertumbuhan ekonomi yang baik, dapat terlihat dari terserapnya angkatan ketenagakerjaan pada Februari 2024. Airlangga mengatakan, jumlah orang bekerja naik 3,55 juta orang menjadi 142,18 juta orang.

Selanjutnya, pengangguran turun 800.000 menjadi 7,2 juta orang per Februari 2024 dari 7,99 juta orang per Februari 2023. Lalu, terjadi peningkatan pekerja formal yang tumbuh menjadi 40,83 persen dari 39,88 persen.

"Pengangguran berkurang hampir 800 ribu dibandingkan 2023 menjadi 7,2 juta orang dan pekerja formal menjadi 40 persen 40,8 lebih tinggi dari Februari 39,8," kata Airlangga.

Ke depan Airlangga pun mengatakan ekonomi global diproyeksikan stabil, meski masih ada konflik antar negara seperti di Palestina, Rusia-Ukraina.

Populer

Bangun PIK 2, ASG Setor Pajak 50 Triliun dan Serap 200 Ribu Tenaga Kerja

Senin, 27 Januari 2025 | 02:16

Gara-gara Tertawa di Samping Gus Miftah, KH Usman Ali Kehilangan 40 Job Ceramah

Minggu, 26 Januari 2025 | 10:03

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

Prabowo Harus Ganti Bahlil hingga Satryo Brodjonegoro

Minggu, 26 Januari 2025 | 09:14

Masyarakat Baru Sadar Jokowi Wariskan Kerusakan Bangsa

Senin, 27 Januari 2025 | 14:00

Jokowi, KKP dan BPN Paling Bertanggung Jawab soal Pagar Laut

Senin, 27 Januari 2025 | 13:26

PDIP: Pemecatan Ubedilah adalah Upaya Pembungkaman KKN Jokowi

Jumat, 31 Januari 2025 | 10:11

UPDATE

Prabowo Pasti Setuju Tunda Larangan LPG 3 Kg di Pengecer

Selasa, 04 Februari 2025 | 07:27

Cuaca Sebagian Jakarta Hujan Ringan

Selasa, 04 Februari 2025 | 06:46

Polri Pangkas Biaya Perjalanan Dinas dan Seminar

Selasa, 04 Februari 2025 | 06:23

Bahlil Lahadalia Sengsarakan Rakyat

Selasa, 04 Februari 2025 | 06:12

Sakit Kanker, Agustiani Minta Status Cekal Dicabut

Selasa, 04 Februari 2025 | 06:07

Coretan “Adili Jokowi” Marak, Pengamat: Ekspresi Kecewa

Selasa, 04 Februari 2025 | 05:38

Perketat Pengawasan Standarisasi Keselamatan Gedung di Jakarta

Selasa, 04 Februari 2025 | 05:28

Papua Segera Kebagian Makan Bergizi Gratis

Selasa, 04 Februari 2025 | 05:22

Hati-hati! 694 Gedung Tak Punya Proteksi Kebakaran

Selasa, 04 Februari 2025 | 04:25

Megawati Harap BMKG Belajar dari Kebakaran di Los Angeles

Selasa, 04 Februari 2025 | 04:19

Selengkapnya