Berita

Duta Besar Australia untuk Perubahan Iklim, Kristin Tiilley saat menemui Dubes Tilley bertemu dengan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Arifin Tasrif/Ist

Bisnis

Dubes Australia untuk Perubahan Iklim Berkunjung ke Indonesia Jajaki Kerja Sama Bidang Transisi Energi

JUMAT, 10 MEI 2024 | 20:35 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

  Dalam upaya memperdalam kerja sama bilateral di bidang transisi energi, Duta Besar Australia untuk Perubahan Iklim, Kristin Tiilley, berkunjung ke Indonesia pada pekan ini.

Berdasarkan rilis yang diterima pada Jumat (10/5), Dubes Tilley bertemu dengan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Arifin Tasrif dan para pejabat senior Pemerintah Indonesia untuk membahas kerja sama terkait perubahan iklim dan transisi energi.

“Kunjungan saya ke Indonesia menekankan kuatnya hubungan antara Indonesia dan Australia dalam bidang ini, dan secara lebih luas lagi, saya sangat antusias dengan upaya yang kita lakukan bersama dalam menangani perubahan iklim yang merupakan salah satu tantangan paling serius di dunia,” kata Dubes Tilley.

Dalam kesempatan tersebut, Duta Besar Tilley berkesempatan berkunjung ke ASEAN Centre for Energy di Jakarta untuk membahas area-area prioritas kerja sama dalam program kerja sama energi ASEAN-Australia.

Menurut Tilley, kerja sama di bidang iklim dan transisi energi di Indonesia memiliki prospek yang sangat menjanjikan, sehingga dalam kunjungan itu ia juga berkesempatan menyoroti Australia’s Southeast Asia Economic Strategy to 2040, khususnya potensi peningkatan perdagangan dua arah dan investasi untuk transisi energi hijau.

“Prospek untuk Indonesia dan Australia dalam membangun kerja sama di bidang iklim dan transisi energi yang telah berjalan dengan baik, sangat menjanjikan,” pungkasnya.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sabotase Kereta Cepat Jelang Pembukaan Olimpiade Paris, PM Prancis: Ini Dilakukan Terencana

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:47

Banyak Hadiah Menarik Pertamina di Booth dalam Event GIIAS 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:37

Kabar Deklarasi Anies-Zaki, Golkar: Hoax!

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:15

Ekonomi Lesu, Laba Industri China Justru Naik 3,6 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:07

Putri Suku Oburauw Catar Akpol: Saya Busur Panah untuk Adik-adik

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:58

Kuasa Hukum Dini: Hakim Persidangan Greg Tannur Berat Sebelah

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:35

Dimyati Masih Ngarep Golkar dan PDIP Gabung

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:10

Menyusul TNI, Polri Rotasi 6 Kapolda Jelang Pilkada

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:32

Masih Cair, Peluang Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta Masih Terbuka

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:31

4 Pangdam Dirotasi Jelang Pilkada, Ajudan Jokowi jadi Pangdam Brawijaya

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:13

Selengkapnya