Berita

Ilustrasi/Net

Bisnis

MIND ID Punya Peran Sentral Dorong Transisi Energi

KAMIS, 09 MEI 2024 | 17:25 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

BUMN Holding Industri Pertambangan Mining Industry Indonesia (MIND ID) memiliki peran yang signifikan dalam mendorong transisi energi yang menjadi program pemerintah.

Sekretaris Perusahaan MIND ID, Heri Yusuf mengatakan, MIND ID berkomitmen untuk menerapkan praktik pertambangan berkelanjutan melalui prinsip-prinsip Environment, Social, and Governance (ESG).

Bersama dengan anggotanya, MIND ID berusaha untuk membangun ekosistem pertambangan yang inovatif dan berkelanjutan. Melalui digitalisasi, elektrifikasi, dan konversi bahan bakar, MIND ID bertekad untuk terus meningkatkan praktik pertambangan berkelanjutan.

Kata Heri, prestasi MIND ID dalam Program Penilaian Peringkat Kinerja Perusahaan (PROPER) 2023, dengan meraih enam PROPER emas, menegaskan komitmennya terhadap praktik pertambangan yang bertanggung jawab dan berkelanjutan.

"MIND ID tidak hanya berperan sebagai pemain utama dalam industri pertambangan, tetapi juga sebagai penggerak utama dalam mendorong transisi energi menuju masa depan yang berkelanjutan bagi Indonesia," kata Heri dalam keterangan tertulis, Kamis (9/5).

Adapun anggota Holding Grup MIND ID meliputi PT Aneka Tambang Tbk (Antam), PT Bukit Asam Tbk (PTBA), PT Freeport Indonesia (PTFI), PT Indonesia Asahan Aluminium (Inalum), dan PT Timah Tbk memainkan peran kunci dalam ekosistem kendaraan listrik, dengan fokus pada pengembangan baterai menggunakan bahan dasar tembaga, mangan, dan nikel.

Tembaga menjadi krusial untuk pembangunan infrastruktur listrik, penyimpanan energi, dan sistem pengisian.

Permintaan tembaga untuk infrastruktur pengisian diperkirakan meningkat signifikan hingga 2030. Hal ini membuka peluang besar bagi produsen tembaga seperti anggota Grup MIND ID, PTFI.

Tembaga yang diproduksi PTFI berperan penting dalam pengurangan karbon global sebagai komponen kritis yang diperlukan dalam low-carbon economy dan highly electrified energy.

Selain itu, permintaan nikel untuk penyimpanan energi juga diperkirakan meningkat tajam. Dengan terus mengembangkan proyek hilirisasi tambang, MIND ID berperan penting dalam memenuhi kebutuhan ini dan mendukung pertumbuhan industri kendaraan listrik.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya