Berita

Pelatih Tim U-23 Indonesia, Shin Tae-yong/PSSI

Sepak Bola

Shin Tae-yong Sedih Justin Hubner Tak Bisa Bela Indonesia Lawan Guinea

KAMIS, 09 MEI 2024 | 16:35 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Olimpiade 2024 hanya tinggal selangkah lagi bagi Tim U-23 Indonesia. Langkah ini akan bisa dipastikan kalau Garuda Muda mampu mengalahkan Guinea dalam laga play-off Olimpiade Paris 2024 di Clairefontaine, Prancis, Kamis malam (9/5) pukul 20.00 WIB.

Namun demikian, pelatih Shin Tae-yong dipastikan kehilangan beberapa pemain andalannya di lini belakang. Yakni kapten Rizky Ridho yang mendapat kartu merah pada pertandingan semifinal Piala Asia U-23 melawan Uzbekistan, lalu Justin Hubner yang tidak dilepas Cerezo Osaka. Sementara Elkan Baggott juga tidak dilepas oleh klubnya Ipswich Town.

“Memang sebelum lawan Guinea, jujur skuad kita kurang baik. Jadi dengan skuad yang ada sekarang ini kita harus bekerja keras sampai akhir supaya kita bisa mendapat hasil yang baik,” ucap Shin Tae-yong, dikutip laman resmi PSSI, Kamis (9/5).


Untunglah, bek muda Alfeandra Dewangga telah bergabung dengan skuad Garuda Muda sejak Selasa kemarin (7/5). Pemain asal PSIS Semarang tersebut sudah menjalani latihan bersama Witan Sulaeman cs.

“Justin tidak dilepas Cerezo Osaka, ini pertandingan terakhir jadi sebenarnya memang sangat sedih dan sangat disayangkan karena tidak dilepas, karena tim Indonesia ini memang tidak sering mendapatkan kesempatan untuk lolos Olimpiade. Apalagi ini kesempatan terakhir untuk lolos Olimpiade, tapi saya merasa kesulitan, sangat disayangkan,” tutur pelatih asal Korea Selatan itu.

Soal lawan yang akan dihadapi, Shin tae-yong menyebut telah menganalisis kekuatan Guinea melalui rekaman-rekaman video. Dia mengakui bahwa tim Afrika Barat itu memang memiliki kekuatan yang bagus.

“Memang sekarang saya analisis terus lewat video pertandingan Guinea seperti apa. Tim yang sangat baik dan sangat kuat, apalagi pemain-pemain Guinea banyak yang bermain di Eropa juga. Jadi tidak bisa dikatakan ini tim lemah. Jadi ini hal yang cukup dikhawatirkan,” tandas Shin Tae-yong.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

Pernyataan Eggi Sebut Akhlak Jokowi Baik jadi Bulan-bulanan Warganet

Selasa, 20 Januari 2026 | 01:40

Senyum Walikota Madiun

Selasa, 20 Januari 2026 | 01:19

Rapim Kemhan-TNI 2026 Tekankan Sishankamrata sebagai Kekuatan

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:55

Legislator PKS Dorong Penyaluran KUR Pekerja Migran Tepat Waktu

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:35

Digiring ke Gedung KPK, Walikota Madiun Malah Minta Didoakan

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:20

Bencana Menerjang, BUMN Datang

Senin, 19 Januari 2026 | 23:55

Polisi Bongkar Clandestine Lab Tembakau Sintetis Senilai Rp2 Miliar

Senin, 19 Januari 2026 | 23:37

Mantan Jubir KPK Ali Fikri Raih Gelar Doktor Hukum Unair

Senin, 19 Januari 2026 | 23:11

Napi Bebas Pakai Gawai di Lapas Bukan Kelalaian Biasa

Senin, 19 Januari 2026 | 23:02

Walikota Madiun Maidi Dkk Tiba di Gedung KPK, Sebagian Lewat Belakang

Senin, 19 Januari 2026 | 22:46

Selengkapnya