Berita

Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani/Net

Bisnis

Pakar: Sosok Menkeu yang Baru Baiknya Berlatar Belakang Teknokrat Dibandingkan Politisi

RABU, 08 MEI 2024 | 16:33 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Isu bahwa Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani tidak akan mendapatkan kursi di kabinet pemerintahan Prabowo Subianto kembali berembus.

Banyak yang mengatakan bahwa pemerintahan yang akan datang sudah mengincar sejumlah nama untuk ditempatkan sebagai calon menkeu baru. Sejumlah nama disebut-sebut layak menempati kursi menkeu, di antaranya; Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, mantan menkeu Chatib Basri, dan Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo. Ada juga yang menyebut Suahasil Nazara, wakil menteri keuangan saat ini, cocok untuk jabatan menkeu.

Pengamat ekonomi David E Sumual mengatakan, saat ini Indonesia membutuhkan sosok berlatar belakang teknokrat dibandingkan politisi.


"Sosoknya bisa siapa pun," kata David Ketika dihubungi oleh Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (8/5).

"Nama-nama di atas juga oke. Semua sudah punya jam terbang. Pak Perry di moneter. Pak Chatib Basri dan Suahasil sudah ada jam terbang untuk mengelola fiskal. Pak BGS (Budi Gunadi Sadikin-red) juga sudah berpengalaman dalam periode-periode kritis masa pandemik," tambah David.

Ia juga meyakini kepercayaan investor akan terus tumbuh sekalipun posisi menteri keuangan kelak tidak lagi diduduki Sri Mulyani.

"Seharusnya (tetap) positif kalau fiskal dikawal teknokrat," tegas David.

Menurutnya, di tengah kondisi eksternal dan geopolitik yang masih dengan penuh ketidakpastian akan lebih baik untuk menganut kebijakan fiskal yang lebih prudent dibandingkan kebijakan fiskal yang agresif.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya