Berita

Pemilik Starlink, Elon Musk/Net

Bisnis

Pemerintah: Internet Garapan Elon Musk Menjangkau Titik Buta

JUMAT, 03 MEI 2024 | 17:26 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Layanan internet berbasis satelit milik Elon Musk, Starlink diyakini bisa menjangkau banyak daerah di Indonesia yang belum tersentuh internet.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan, saat ini Indonesia sudah menandatangani kesepakatan dan lisensi bersama Starlink untuk mengoperasikan layanannya di Indonesia.

"Saya sudah berbicara dengan Elon. Kami akan melakukan sesuatu, namun belum secara resmi kami umumkan. Saya rasa, kami akan mengumumkan hal itu di Bali secepatnya," kata Luhut dalam acara "Jakarta Future Forum: Blue Horizons, Green Growth" di Jakarta pada Jumat (3/5).

Luhut membocorkan, Starlink akan segera diluncurkan di Indonesia dalam dua pekan ke depan atau pada pertengahan Mei 2024.

Sebagai penyelenggara telekomunikasi baru di dalam negeri, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Budi Arie Setiadi menjamin keberadaan Starlink tidak akan merusak ekosistem milik penyelenggara jasa internet (PJI) lokal yang sudah lebih dulu beroperasi di Indonesia.

"Nantinya cakupan layanan Starlink akan lebih banyak menjangkau area yang selama ini memiliki tantangan geografis dan tak tersentuh PJI lokal karena teknologinya yang berbasis satelit yaitu satelit low earth orbit (LEO)," kata Budi.

Selain itu, Starlink sendiri juga berencana melakukan uji coba jaringannya di Ibu Kota Nusantara (IKN) pada pertengahan Mei mendatang, dan akan beroperasi secara keseluruhan pada tahun ini.

"(Pasti beroperasi penuh) tahun ini. Kami begini di satu sisi ingin meningkatkan kecepatan internet, tapi juga kami punya concern pemerataan. Karena kan banyak daerah di ujung-ujung itu sulit ya," tutur Budi.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

UPDATE

Prabowo Instruksikan GSN Bikin Gerakan Nyata Bantu Rakyat

Minggu, 03 November 2024 | 01:51

Purnomo Yusgiantoro Center Apresiasi Kebijakan Swasembada Energi

Minggu, 03 November 2024 | 01:31

DPR Tinjau Kebocoran Penerimaan Negara di Sektor SDA

Minggu, 03 November 2024 | 01:11

Bakamla Asah Kemampuan di Perairan Teluk Ambon

Minggu, 03 November 2024 | 00:50

Prabowo Ingatkan Anak Buah Menteri Jangan Sering ke Luar Negeri

Minggu, 03 November 2024 | 00:30

Telkom Tingkatkan Kepedulian Karyawan Lewat Program Ayo BerAKSI

Minggu, 03 November 2024 | 00:10

Dari Menteri Hingga Bupati Siap Gunakan Maung

Sabtu, 02 November 2024 | 23:46

Rosan Pastikan GSN Lembaga Non-Politik

Sabtu, 02 November 2024 | 23:15

China Diam-dian Bangun Kapal Induk Misterius, Untuk Apa?

Sabtu, 02 November 2024 | 22:50

Erick Thohir Yakin Target Setoran Dividen BUMN Rp90 Triliun Bakal Tercapai Tahun Ini

Sabtu, 02 November 2024 | 22:30

Selengkapnya