Berita

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa, Muhaimin Iskandar/Istimewa

Politik

Cak Imin Sebut Negara Bisa Kolaps Kalau Tak Ada Perubahan Skenario Kerja

RABU, 01 MEI 2024 | 23:39 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Meski gagal terpilih menjadi wakil presiden pada Pilpres 2024, Muhaimin Iskandar berkomitmen untuk terus menggaungkan semangat perubahan.

Hal itu disampaikannya di sela acara "Ta'aruf Politik Calon Kepala Daerah PKB" di Hotel Mercure Jakarta Batavia, Jakarta Barat, Rabu (1/5).

"Perubahan ini kan bukan soal kepemimpinan atau keberlanjutan kepemimpinan, bukan! Itu sudah selesai Pilpres, perubahan ini adalah kemampuan daya tahan pemerintahan di dalam menjawab tantangan ekonomi, sosial, dan budaya," jelasnya.

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu melanjutkan, melakukan perubahan adalah sebuah keharusan. Jika hal ini tidak dilakukan maka beban masyarakat bisa semakin berat.

"Masyarakat ini semakin kritis, tuntunannya besar, kalau enggak ada perubahan skenario cara kerja, ya berat mengantisipasi," tutur Cak Imin.

Oleh sebab itu, Cak Imin menitipkan 8 agenda perubahan kepada Prabowo Subianto sebagai presiden terpilih saat berkunjung ke markas PKB beberapa waktu lalu.

"Beras misalnya, kalau enggak ada perubahan strategi wah kolaps kita, impor terus," pungkasnya.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

UPDATE

Korupsi Menggila, Bangsa Ini Dibawa ke Mana?

Selasa, 11 Maret 2025 | 17:31

Resesi AS Cuma Omon-Omon, Dolar Tembus Rp16.400

Selasa, 11 Maret 2025 | 17:29

Legislator PAN Ungkap Ada Perang Mafia di Tubuh Pertamina

Selasa, 11 Maret 2025 | 17:16

DPR: Kehadiran Pak Simon di Pertamina Getarkan Indonesia

Selasa, 11 Maret 2025 | 17:07

BI dan State Bank of Vietnam Sepakat Perkuat Kerja Sama Bilateral

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:56

Masa Jabatan Ketum Partai Digugat di MK, Waketum PAN: Itu Masalah Internal

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:54

Anggaran FOLU Net Sink 2030 Non APBN Bisa Masuk Kategori Suap

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:54

Pandawara Group Sampaikan Kendala ke Presiden, Siap Berkolaborasi Atasi Sampah

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:39

DPR Pertanyakan Pertamina soal ‘Grup Orang-orang Senang’

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:37

Menhan: 3 Pasal UU TNI Bakal Direvisi

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:24

Selengkapnya