Berita

Presiden Joko Widodo bersama sejumlah menteri menyaksikan laga Indonesian vs Uzbekistan/Ist

Bola Bagus

Garuda Muda Gagal Tembus Final, Jokowi: Jangan Menyerah!

SELASA, 30 APRIL 2024 | 13:06 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Meski harus gagal masuk babak final Piala Asia U-23 setelah dikalahkan Uzbekistan, animo masyarakat mendukung Timnas Indonesia sangat luar biasa.

Hal ini diungkap Presiden Joko Widodo alias Jokowi melalui akun Instagram resminya, Selasa (30/4).

"Walaupun semalam kita harus menerima kekalahan, semangat para pemain dan dukungan masyarakat tanah air sangat luar biasa untuk tim kebanggaan Indonesia," kata Jokowi.

Kepala Negara meminta skuad Garuda muda asuhan Shin Tae-yong untuk tidak patah semangat dan tetap optimis sebab masih ada peluang merebut juara ketiga.

"Masih ada harapan Juara 3 serta peluang masuk Olimpiade. Jangan menyerah, Garuda Muda. Semangat!" tandas Jokowi.

Timnas Indonesia U-23 kalah 0-2 dari Uzbekistan dalam semifinal Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Senin malam (29/4).

Hasil ini membuat perjuangan Garuda Muda kandas di semifinal dan menyisakan perburuan peringkat ketiga untuk memperoleh tiket Olimpiade Paris 2024.



Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Bertemu Megawati Bakal Jadi Sowan Pamungkas Prabowo

Kamis, 07 November 2024 | 16:09

Kemenangan Trump Jadi Alarm Bahaya Bagi Perekonomian RI?

Kamis, 07 November 2024 | 16:02

BSSN Sudah Siapkan Operasi Siber Pengamanan Pilkada 2024

Kamis, 07 November 2024 | 15:52

WhatsApp Siapkan Fitur Baru untuk Cek Keaslian Foto dalam Pesan

Kamis, 07 November 2024 | 15:44

Mendagri Dorong Pemda Dukung Program Prioritas Prabowo-Gibran

Kamis, 07 November 2024 | 15:26

BSI Dukung Program Gizi Nasional Melalui Kemitraan dengan BGN

Kamis, 07 November 2024 | 15:25

Pemberantasan Judi Online Langkah Tegas yang Dinanti Sejak Lama

Kamis, 07 November 2024 | 15:21

Komisi I DPR Dukung BSSN Perkuat Keamanan Siber

Kamis, 07 November 2024 | 15:16

Trump Raih Kemenangan, Ancaman Tarif 60 Persen untuk China Jadi Sorotan

Kamis, 07 November 2024 | 15:10

Mayor Teddy Tidak Perlu Lagi Selalu Dampingi Prabowo

Kamis, 07 November 2024 | 14:58

Selengkapnya