Berita

Irak menjadi lawan Indonesia pada perebutan peringkat ketiga usai kalah 0-2 dari Jepang, Selasa dinihari WIB (30/4)/Net

Sepak Bola

Ditaklukkan Jepang, Irak Tantang Indonesia pada Perebutan Peringkat Ketiga

SELASA, 30 APRIL 2024 | 06:01 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Lawan Tim U-23 Indonesia di perebutan peringkat ketiga sudah diketahui. Mereka adalah Irak yang dipaksa takluk oleh Jepang pada laga semifinal dengan skor 0-2, Selasa dinihari WIB (30/4).

Pada laga semifinal yang digelar di Stadion Jassim bin Hamad, Doha, 2 gol Jepang dicetak Mao Hosoya dan Ryotaro Araki.

Jepang memang pantas untuk melaju ke partai puncak Piala Asia U-23. Sejak awal laga pasukan Samurai Biru langsung mengurung pertahanan Irak. Determinasi mereka akhirnya berbuah gol melalui kaki Mao Hosoyo pada menit ke-28.
 
Di sisi lain, Irak justru tak bisa diperkuat striker andalannya, Salem Ahmed, sejak menit ke-32 akibat mengalami cedera.
 
Jepang berhasil menambah keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-42. Kali ini giliran Ryotaro Araki yang mencatatkan namanya di papan skor lewat permain apik dengan kapten tim, Fujita.
 
Usai turun minum, Jepang tetap mengontrol pertandingan dan langsung menciptakan dua peluang pada menit ke-48. Beruntung, upaya yang dilakukan Kuryu Matsuki dan sepakan Fuki Yamada masih bisa diselamatkan Hussein Hasan.
 
Dominasi Jepang ini terus bertahan nyaris sepanjang babak kedua. Irak hanya sesekali bisa melakukan tekanan, tapi tak ada yang mampu membahayakan gawang Jepang.

Hingga wasit meniup peluit panjang, skor 2-0 tak berubah. Jepang lolos ke partai final untuk menghadapi Uzbekistan yang pada laga sebelumnya menyingkirkan Indonesia juga dengan skor 2-0.

Jepang akan menghadapi Uzbekistan di laga final yang berlangsung di Stadion Jassim bin Hamad pada Jumat malam (3/5) pukul 22.30 WIB.
 
Sedangkan Irak akan memperebutkan peringkat ketiga sekaligus tiket ke Olimpiade Paris 2024 dengan Indonesia pada Kamis (2/5) pukul 22.30 WIB di Stadion Jassim bin Hamad, Doha.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sabotase Kereta Cepat Jelang Pembukaan Olimpiade Paris, PM Prancis: Ini Dilakukan Terencana

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:47

Banyak Hadiah Menarik Pertamina di Booth dalam Event GIIAS 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:37

Kabar Deklarasi Anies-Zaki, Golkar: Hoax!

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:15

Ekonomi Lesu, Laba Industri China Justru Naik 3,6 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:07

Putri Suku Oburauw Catar Akpol: Saya Busur Panah untuk Adik-adik

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:58

Kuasa Hukum Dini: Hakim Persidangan Greg Tannur Berat Sebelah

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:35

Dimyati Masih Ngarep Golkar dan PDIP Gabung

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:10

Menyusul TNI, Polri Rotasi 6 Kapolda Jelang Pilkada

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:32

Masih Cair, Peluang Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta Masih Terbuka

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:31

4 Pangdam Dirotasi Jelang Pilkada, Ajudan Jokowi jadi Pangdam Brawijaya

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:13

Selengkapnya