Berita

Gebyar Budaya Dan Pesta Rakyat Tegal Raya. Bakti Buwono/RMOLJateng

Nusantara

Gebyar Budaya Bolone Mase Tegal Raya, Wujud Syukur Kemenangan Prabowo-Gibran

SABTU, 27 APRIL 2024 | 19:28 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Kemenangan pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka dalam Pilpres 2024 dirayakan dalam bentuk Gebyar Budaya dan Pesta Rakyat Tegal Raya.

Acara itu diselenggarakan di Taman Mabsidul Desa Bogares Kidul, Kecamatan Pangkah, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah.

Acara ini dimeriahkan dengan pementasan seni tradisional seperti kuntulan dan barongsai, serta Ngaji Budaya bersama Ki Haryo Enthus Susmono. Selain itu, ratusan masyarakat yang hadir dapat menikmati hidangan gratis dari para pelaku UMKM, termasuk nasi goreng dan martabak.


"Pentingnya Gebyar Budaya sebagai bentuk tasyakuran atas keputusan MK (Mahkamah Konstitusi) yang memenangkan Prabowo-Gibran," kata Ketua Bolone Mase Tegal Raya, Dewi Ulfiyah dikutip Kantor Berita RMOLJateng, Sabtu (27/4).

Prosesi tasyakuran diawali dengan pemotongan tumpeng oleh Koordinator Nasional Relawan Bolone Mase, Kuat Hermawan Santoso.

Menurut Dewi, acara ini juga mengajak masyarakat untuk melestarikan budaya Jawa yang kental di Tegal. Selain itu, masyarakat diajak makan bersama secara gratis sebagai bentuk apresiasi terhadap pelaku UMKM di acara tersebut.

Sementara Kuat Hermawan menyatakan apresiasinya terhadap Gebyar Budaya yang diselenggarakan oleh relawan Bolone Mase Tegal Raya. Ia menyoroti Kabupaten dan Kota Tegal sebagai penyumbang suara terbesar di Jawa Tengah dalam Pilpres 2024.

Kuat juga menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Tegal atas partisipasi tertib dan aman selama perjalanan kampanye relawan Bolone Mase.

"Tidak saling mencaci di media sosial, tidak saling menghina. Alhamdulillah, kampanye Bolone Mase berjalan aman dan lancar," pungkasnya.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

Trump Ancam Kenakan Tarif 25 Persen ke Delapan Negara Eropa

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:48

Arsitektur Hukum Pilkada Sudah Semakin Terlembaga

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:40

Serpihan Badan Pesawat ATR 42-500 Berhasil Ditemukan

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:08

Rekonstruksi Kontrol Yudisial atas Diskresi Penegak Hukum

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:00

KAI Commuter Rekayasa Pola Operasi Imbas Genangan di Kampung Bandan

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:51

Seluruh Sumber Daya Harus Dikerahkan Cari Pesawat ATR yang Hilang Kontak

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:45

Tujuh Kali Menang Pilpres, Museveni Lanjutkan Dominasi Kekuasaan di Uganda

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:20

Belasan RT dan Ruas Jalan di Jakarta Terendam Banjir

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:13

Ongkos Pilkada Langsung Tak Sebesar MBG

Minggu, 18 Januari 2026 | 07:50

Delik Hukum Pandji Tak Perlu Dicari-cari

Minggu, 18 Januari 2026 | 07:45

Selengkapnya