Berita

Mantan istri Prabowo Subianto, Siti Hediati Hariyadi alias Titiek Soeharto/Repro

Politik

Ditanya Kesiapan jadi Ibu Negara, Begini Jawaban Titiek Soeharto

RABU, 24 APRIL 2024 | 14:41 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Presiden terpilih Prabowo Subianto kepergok mencium pipi kanan dan pipi kiri mantan istrinya, Siti Hediati Hariyadi alias Titiek Soeharto usai ditetapkan sebagai presiden terpilih di Kantor KPU, Rabu (24/4).

Prabowo juga mencium putra semata wayangnya, Didit Hediprasetyo.

Selanjutnya, ketua umum Partai Gerindra sekaligus Menteri Pertahanan itu menyalami para koleganya.

Titiek mengaku bersyukur atas penetapan Prabowo Subianto sebagai Presiden terpilih. Dia mendoakan Prabowo dan wakilnya Gibran Rakabuming Raka diberi kesehatan dan petunjuk dalam memimpin negeri ini.

"Saya mohon doanya dari seluruh rakyat Indonesia agar Pak Prabowo, pasangan ini diberi sehat dan senantiasa diberi petunjuk oleh yang maha kuasa dalam menjalankan tugasnya, menjalankan amanat yang berat ini," kata Titiek.

Namun Titiek tak menjawab ketika ditanya awak media apakah siap kembali mendampingi Prabowo menjadi Ibu Negara Republik Indonesia.

"Kita doakan semuanya mudah-mudahan beliau bisa mengangkat bangsa ini dari kemiskinan, kebodohan, dan Indonesia menjadi negara yang maju yang disegani oleh negara-negara tetangga," demikian Titiek.



Populer

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

KPK Juga Usut Dugaan Korupsi di Telkom Terkait Pengadaan Perangkat Keras Samsung Galaxy

Rabu, 15 Mei 2024 | 13:09

Alvin Lim Protes Izin Galangan Kapal Panji Gumilang

Sabtu, 11 Mei 2024 | 15:56

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

Serbu Kuliner Minang

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:59

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Obor Api Abadi Mrapen untuk Rakernas IV PDIP Tiba di Batang

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:28

Mubadala Energy Kembali Temukan Sumur Gas Baru di Laut Andaman

Minggu, 19 Mei 2024 | 02:59

Rocky Gerung Dicap Perusak Bangsa oleh Anak Buah Hercules

Minggu, 19 Mei 2024 | 02:41

Deal dengan Kanada

Minggu, 19 Mei 2024 | 02:24

Kemenag: Kuota Haji 2024 Terbanyak Sepanjang Sejarah

Minggu, 19 Mei 2024 | 02:04

Zulhas Dorong Penguatan Sistem Perdagangan Multilateral di Forum APEC

Minggu, 19 Mei 2024 | 01:40

DPR: Kalau Saya Jadi Nadiem, Saya Sudah Mengundurkan Diri

Minggu, 19 Mei 2024 | 01:20

2 Kapal dan 3 Helikopter Polairud Siap Amankan KTT WWF

Minggu, 19 Mei 2024 | 00:59

Selengkapnya