Berita

Mekkah, Arab Saudi/Net

Dunia

Pertama dalam Sembilan Tahun, Warga Iran Bisa Umrah ke Mekkah

SELASA, 23 APRIL 2024 | 11:27 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Untuk pertama kalinya setelah sembilan tahun, warga Iran akhirnya bisa menunaikan ibadah umrah di Mekkah, Arab Saudi.

Kantor berita resmi IRNA pada Selasa (23/4) mengatakan bahwa gelombang pertama rombongan jamaah umrah Iran telah diberangkatkan menuju tanah suci sejak Senin (22/4).

"Kelompok jamaah umrah pertama berangkat dari Iran ke Arab Saudi melalui bandara Imam Khomeini di Teheran,” ungkap laporan tersebut.

Duta Besar Saudi untuk Teheran, Abdullah bin Saud Alanazi, turut hadir di bandara bersama beberapa pejabat Iran untuk memberangkatkan rombongan jamaah pertama.

IRNA
melaporkan, total ada 5.720 jemaah umrah Iran direncanakan berangkat ke Arab Saudi tahun ini.

Disebutkan bahwa mereka akan menjadi warga Iran pertama yang menunaikan ibadah umrah sejak Teheran dan Riyadh setuju menormalisasi hubungan di tengahi oleh China tahun lalu.

Saudi dan Iran sepakat memulihkan hubungan dan membuka kembali kedutaan masing-masing setelah lebih dari sembilan tahun terputus.

Warga Iran sebenarnya telah diizinkan menunaikan ibadah haji sejak tahun lalu, namun untuk umrah baru diperbolehkan baru-baru ini.

Arab Saudi memutuskan hubungan dengan Iran pada tahun 2016 menyusul serangan yang dilakukan pengunjuk rasa pro-rezim terhadap kedutaan besarnya di Teheran dan konsulatnya di Mashhad.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya