Berita

Ketua Umum Majelis Pimpinan Nasional (MPN) Pemuda Pancasila (PP), KPH Japto Soelistyo Soerjosoemarno (tengah)/Ist

Politik

Japto: Kita Sependapat Kembali ke UUD 1945 Naskah Asli

SENIN, 22 APRIL 2024 | 01:17 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Karut marut ketatanegaraan Indonesia akibat amandemen konstitusi pada 2002 menuntut desakan agar berlakunya kembali UUD 1945 naskah asli yang disahkan pada 18 Agustus 1945.
 
Hal itu disampaikan Ketua Umum Majelis Pimpinan Nasional (MPN) Pemuda Pancasila (PP), KPH Japto Soelistyo Soerjosoemarno pada acara halal bihalal MPN PP yang diselenggarakan di Jakarta, Minggu (21/4).

"Kita sependapat agar bangsa ini kembali kepada Pancasila dan UUD 1945 naskah asli. Tentu dengan perbaikan-perbaikan,” kata Japto.

Dia mengingatkan agar bangsa ini tetap menjaga persatuan dan kesatuan usai perhelatan Pemilu 2024 yang banyak memakan energi.

“Pesan saya, selepas Pilpres ini agar kita jangan terpecah belah," tandasnya.
 
Senada dengan Japto, Sekjen MPN Pemuda Pancasila, Arif Rahman menyatakan saat ini merupakan momentum bangsa Indonesia kembali kepada UUD 1945 naskah asli.

"Inilah momentumnya. Bangsa ini memang harus kembali kepada UUD 1945 naskah asli," tegasnya.

Turut hadir dalam acara tersebut, antara lain Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti dan beberapa senator seperti Yorrys Th Raweyai (Papua Tengah), Andri Prayoga Putra Singkarru (Sulawesi Barat), Bisri As Shiddiq Latuconsina (Maluku), Sultan Hidayatullah Mudaffar Syah (Maluku Utara), Agustinus R Kambuaya (Papua Barat Daya), Hasbi Yusuf (Maluku Utara), Syarif Mbuinga (Gorontalo) dan Muhammad Hidayatullah (Kalsel).

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sabotase Kereta Cepat Jelang Pembukaan Olimpiade Paris, PM Prancis: Ini Dilakukan Terencana

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:47

Banyak Hadiah Menarik Pertamina di Booth dalam Event GIIAS 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:37

Kabar Deklarasi Anies-Zaki, Golkar: Hoax!

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:15

Ekonomi Lesu, Laba Industri China Justru Naik 3,6 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:07

Putri Suku Oburauw Catar Akpol: Saya Busur Panah untuk Adik-adik

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:58

Kuasa Hukum Dini: Hakim Persidangan Greg Tannur Berat Sebelah

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:35

Dimyati Masih Ngarep Golkar dan PDIP Gabung

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:10

Menyusul TNI, Polri Rotasi 6 Kapolda Jelang Pilkada

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:32

Masih Cair, Peluang Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta Masih Terbuka

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:31

4 Pangdam Dirotasi Jelang Pilkada, Ajudan Jokowi jadi Pangdam Brawijaya

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:13

Selengkapnya