Berita

Aung San Suu Kyi/Net

Dunia

Aung San Suu Kyi Dipindahkan dari Penjara ke Tahanan Rumah

RABU, 17 APRIL 2024 | 12:19 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Setelah bertahun-tahun menghabiskan hidup dalam penjara, Presiden Myanmar yang digulingkan Aung San Suu Kyi dilaporkan telah pindah ke tahanan rumah.

Juru bicara junta, Mayor Jenderal Zaw Min Tun mengatakan pemindahan dilakukan karena kondisi penjara di musim panas dapat membahayakan tahanan lansia, seperti Suu Kyi.

"Pemindahan tidak hanya terjadi pada Aung San Suu Kyi. Karena cuacanya sangat panas, perlu ada tindakan pencegahan untuk lansia. Kami berusaha melindungi mereka dari cuaca panas di Penjara," ungkapnya, seperti dimuat Reuters pada Rabu (17/4),

Mantan penerima Nobel itu ditahan oleh militer Myanmar sejak pemerintahan demokratisnya digulingkan dalam kudeta tahun 2021.

Suu Kyi menghadapi hukuman 27 tahun penjara karena kejahatan mulai dari pengkhianatan dan penyuapan hingga pelanggaran undang-undang telekomunikasi.

Februari lalu, putranya bernama Kim Aris mengatakan bahwa Suu Kyi ditahan di sel isolasi dan kondisi kesehatannya kurang baik.

Para pemimpin dunia dan aktivis pro-demokrasi telah berulang kali menyerukan pembebasannya.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

UPDATE

Minta Maaf, Dirut Pertamina: Ini Tanggung Jawab Saya

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:37

Perempuan Bangsa PKB Bantu Korban Banjir di Bekasi

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:33

Perang Tarif Kian Panas, Volkswagen PHK Ribuan Karyawan

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:25

Kabar Baik, Paus Fransiskus Tidak Lagi Terkena Serangan Pneumonia Ganda

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:23

Pertamina: Harga Avtur Turun, Diskon Pelita Air, Promo Hotel

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:23

Rumah Diobok-obok KPK: Apakah Ini Ujung Karier Ridwan Kamil?

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:12

Tenaga Ahli Heri Gunawan Hingga Pegawai Bank BJB Dipanggil KPK

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:06

KPK: Ridwan Kamil Masih Berstatus Saksi

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:47

Raja Adil: Disembah atau Disanggah?

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:45

Buntut Efisiensi Trump, Departemen Pendidikan PHK 1.300 Staf

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:41

Selengkapnya