Berita

Ketua Divisi (Kadiv) Perencanaan dan Data dan Informasi (Datin) KPU Kota Cimahi, Djayadi Rachmat/RMOLJabar

Politik

KPU Belum Tetapkan Kursi Anggota DPRD Kota Cimahi

SELASA, 16 APRIL 2024 | 07:08 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Cimahi belum menentukan perolehan kursi anggota DPRD Kota Cimahi periode 2024-2029. Sebab, KPU Kota Cimahi masih menunggu hasil Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) KPU RI.

Ketua Divisi (Kadiv) Perencanaan dan Data dan Informasi (Datin) KPU Kota Cimahi, Djayadi Rachmat mengatakan, hasil Pemilu di Kota Cimahi berjalan dengan lancar dan tidak ada Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU).

Kendati begitu, Djayadi melanjutkan, KPU Kota Cimahi belum menetapkan perolehan kursi dari para Calon Legislatif yang berkontestasi di Pemilihan Legislatif (Pileg) DPRD Kota Cimahi pada 14 Februari 2024 lalu.

"Untuk jumlah kursi kita nunggu rapat pleno penetapan perolehan kursi," kata Djayadi dikutip dari Kantor Berita RMOLJabar, Selasa (16/4).

Terkait rencana rapat pleno, dia menyampaikan, akan dilaksanakan pasca libur Lebaran 2024 untuk menetapkan anggota DPRD Kota Cimahi periode 2024-2029.

"Insyaallah setelah liburan kita persiapan pleno penetapan kursi dan calon DPRD," kata Djayadi.

Disinggung soal perolehan suara partai dan caleg, dia menyatakan, KPU Kota Cimahi belum bisa menyampaikan sebelum ada keputusan dari KPU RI.

"Kami mohon maaf karena KPU sebagai penyelenggara tidak membuat prediksi tapi resmi keluarnya berupa BA dan SK," terangnya.

Dibeberkan Djayadi, KPU RI akan mengadakan Rakornas pada Rabu (17/4) besok di Kantor KPU RI, Jakarta Pusat.

"Jadi kemungkinan (Rapat Pleno Penetapan Kursi dan Anggota DPRD Kota Cimahi) di atas tanggal 22 April ini," demikian Djayadi.



Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya