Berita

Alun-alun Bogor yang berlokasi di Jalan Kapten Muslihat, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor/Ist

Nusantara

Ribuan Warga Serbu Alun-Alun Kota Bogor di Akhir Libur Lebaran

SELASA, 16 APRIL 2024 | 02:14 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Suasana yang begitu menyenangkan dan gratis membuat Alun-alun Bogor menjadi salah satu destinasi masyarakat menikmati akhir libur Lebaran Idulfitri 2024.

Apalagi di sekitar Alun-alun Bogor yang berlokasi di Jalan Kapten Muslihat, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, juga terdapat area kuliner.

Sehingga pelancong dapat membeli aneka makanan mulai dari makanan berat hingga camilan khas Bogor.

Ribuan pelancong yang datang ke Alun-alun Bogor bukan cuma warga setempat, namun ada yang datang dari Jakarta, Depok, Bekasi dan Tangerang.

Umumnya mereka datang ke Alun-alun Bogor karena gratis, lokasinya strategis, dan kawasannya asri.

“Datang ke sini nggak perlu uang banyak. Paling buat jajan dan parkir motor. Saya berempat datang ke sini bersama istri dan dua anak, cuma pegang uang Rp200 ribu, sudah cukup,” kata Ujang (34) warga asli Leuwiliang, Bogor, Senin (15/4).

Menurutnya, berbeda jika harus berkunjung ke Ancol, TMII atau Taman Margasatwa Ragunan. Minimal, kata Ujang, harus menyiapkan uang sebesar Rp500 ribu atau Rp1 juta.

Sarwadah (28), ibu muda dengan dua anak, juga mengungkapkan hal senada. Ia mengaku ogah memaksakan diri ke tempat wisata yang ada di Jakarta, karena bakal menguras isi dompet.

“Kebetulan, anak-anak mau diajak ke sini. Mereka bisa bermain dengan bebas di taman," kata warga Sukasari, Bogor.

Ramainya pengunjung di Alun-alun Kota Bogor juga mendatangkan rezeki bagi para pedagang.

“Jualan sosis bakar banyak pembelinya, terutama dari kalangan anak-anak. Soal harga bervariasi, ada yang Rp5000 sampai Rp10.000,” kata Darta (41), pedagang sosis bakar.



Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Pengusaha Kecewa UMP Naik 6,5 Persen, APINDO Peringatkan Risiko PHK

Sabtu, 30 November 2024 | 13:54

Upah Naik Turunkan Kriminal

Sabtu, 30 November 2024 | 13:39

Tiongkok Ancam Ambil Tindakan jika AS Makin Keras Soal Ekspor Chip

Sabtu, 30 November 2024 | 13:37

Pakar Sarankan Pemerintah Prabowo Jalankan 5 Prinsip Ekonomi Hijau Syariah

Sabtu, 30 November 2024 | 13:14

Harga Emas Dunia Jatuh Hingga 2 Persen Selama Sepekan

Sabtu, 30 November 2024 | 13:01

100 Warga Gaza Tewas dalam Tiga Hari Serangan Israel

Sabtu, 30 November 2024 | 12:42

PPATK: 80 Persen Pemain Judol Transaksi di Bawah Rp100 Ribu

Sabtu, 30 November 2024 | 12:35

BOT: Ekonomi Membaik pada Oktober, Dipicu Sektor Pariwisata dan Ekspor

Sabtu, 30 November 2024 | 12:28

OJK Cabut Izin Usaha Bank BPRS Kota Juang Perseroda Aceh, Gara-gara Ini

Sabtu, 30 November 2024 | 12:19

Ternyata Ini Faktor Rendahnya Partisipasi Pemilih di Pilkada 2024

Sabtu, 30 November 2024 | 12:06

Selengkapnya