Berita

Anggota Komisi VI DPR RI Andre Rosiade/Ist

Politik

Andre Rosiade Apresiasi Kerja Jasa Marga, Kemenhub dan Korlantas Layani Mudik 2024

SABTU, 13 APRIL 2024 | 19:10 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Kinerja Jasa Marga, Korlantas, dan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) yang berhasil mengantisipasi kemacetan parah selama arus mudik Lebaran 2024, berbuah apresiasi Komisi VI DPR RI.

Dikatakan Anggota Komisi VI DPR RI Andre Rosiade upaya para pihak terkait dalam melayani arus mudik berhasil memberi rasa nyaman para pemudik.

"Alhamdulillah sangat sukses kita bisa lihat tidak ada kemacetan yang berarti dalam antisipasi Jasa Marga, Kakorlantas dan Kementerian Perhubungan dalam mengantisipasi arus mudik," kata Andre dalam konferensi pers usai meninjau langsung kesiapan arus balik Lebaran 2024, di Km 70 Tol Jakarta-Cikampek, Jawa Barat, Sabtu (13/4).

Bagi legislator Partai Gerindra itu, stakeholder terkait telah bekerja keras membuat arus mudik lancar. Dia bahkan menyambut baik hasil presentasi baik dari Jasa Marga, Korlantas, dan Kemenhub dalam mengantisipasi arus balik.

Salah satu upaya pemerintah yang mendapat apresiasi Andre adalah menyiapkan jalur contra flow bagi pemudik yang balik.

Kedua, kata Andre, Jasa Marga juga sudah menyiapkan kelengkapan contra flow di mana setiap 5 Km terdapat safety car dari kepolisian untuk mengingatkan pemudik untuk berhati-hati dan jangan sampai mengantuk.

Di sisi lain, Andre juga mengimbau kepada para pemudik agar betul-betul menyiapkan diri untuk arus balik. Terpenting, pemudik yang melalui contra flow diharapkan pemudik dalam keadaan stamina prima.

Tak sampai di situ, Andre mengapresiasi langkah Jasa Marga yang memberikan diskon 20 persen bagi para pemudik yang pulang pada 17-19 April 2024. Menurutnya, kebijakan ini sebagai solusi untuk mencegah kemacetan yang luar biasa saat arus balik.

"Meskipun saya tahu 20 persen itu angkanya Rp84 ribu per mobil, kurangnya penghasilan Jasa Marga. Tapi ini langkah yang perlu kita apresiasi oleh direksi Jasa Marga," pungkasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya