Berita

Salah seorang petugas kebersihan bekerja pada malam takbiran di Kota Medan/Ist

Nusantara

Hebat, Petugas Bestari Tetap Bekerja Jaga Kebersihan Kota Medan di Malam Takbiran

RABU, 10 APRIL 2024 | 18:18 WIB | LAPORAN: JONRIS PURBA

Jaga Kebersihan Medan di Malam Takbiran 1445 H, Petugas Bestari dan P3SU Tetap Bekerja

Guna menjaga kebersihan kota Medan di malam takbiran 1445 H yang berlangsung semarak dan meriah, petugas Bestari dan Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (P3SU) Kota Medan dengan penuh semangat tetap siaga bekerja membersihkan jalanan kota.

Disaat masyarakat kota Medan dengan santai dan gembira menikmati malam takbiran yang diisi dengan pawai kendaraan hias yang dilepas Wali Kota Medan Bobby Nasution, para petugas Bestari dan P3SU ini juga menikmati malam takbiran di pinggir jalan sambil memegang sapu dan tong sampah sembari melihat dan memungut sampah disekitar mereka.

Para petugas Bestari dan P3SU ini rela meninggalkan keluarganya demi bekerja membersihkan sampah di jalanan khususnya  di sekitar lapangan Merdeka tempat berlangsungnya kegiatan pawai kendaraan hias malam Takbiran.

Mangaran Nasution, salah satu P3SU Kecamatan Medan Barat yang ditemui di jalan Pulau Pinang mengaku tetap bersemangat bekerja di malam takbiran ini, meskipun harus meninggalkan keluarga dirumah. Menurutnya karena ini memang tugasnya, maka bekerja di malam takbiran tetap dijalani.

"Karena sudah tugas kami dari Pemerintah membersihkan jalanan kota dari sampah, maka di malam takbiran seperti ini kami tetap jalani pekerjaan dengan senang", ujar Mangaran sembari mengaku keluarga juga menerima dirinya bekerja di malam takbiran.

Dijelaskan Mangaran, dirinya bersama rekan P3SU lainnya berjaga  disekitar lapangan merdeka mulai dari pukul 17:00 WIB sampai pukul 00:00 Wib. Bahkan jam bekerja kami bisa bertambah karena jika ada kegiatan seperti malam takbiran ini kami akan tunggu sampai selesai.

"Kami bekerja sampai selesai acara. Disaat masyarakat sudah bubar maka kami akan bekerja menyapu dan membersihkan jalanan dari sampah", jelasnya.

Hal senada juga dikatakan petugas Bestari, Arnold. Dirinya mengaku senang bekerja di malam takbiran meskipun dirinya non muslim.

"Saya senang bekerja di malam takbiran seperti ini, karenanya kami memang cinta kebersihan sehingga tidak terbebani", jelasnya.

Dijelaskan Arnold, dirinya bersama petugas Bestari mulai bekerja dari pukul 15:00 Wib sampai 21:00 WIB, tapi karena ada kegiatan malam takbiran jam bekerjanya bisa bertambah sampai pukul 22:00 WIB.

"Kami bekerja dari jam 3 sore sampai 9 malam, tapi karena ada acara Takbiran jadi bisa sampai jam 10 malam", pungkasnya.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Menteri PANRB Jangan Jadi Firaun Baru

Selasa, 11 Maret 2025 | 07:13

Kemenkeu Belum Rilis APBN 2025, Rocky Gerung: Ada Data yang Disembunyikan?

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:45

Kejar Sampai Banyumas, Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak di Tambora

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:31

Gubernur Jateng Optimistis Capai Target Pangan 11 Juta Ton

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:16

Terlena Naturalisasi dan Tendangan Erick

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:01

Dijemput Paksa, Pengusaha Haji Alim Dijebloskan Kejari Muba ke Rutan Palembang

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:58

Impor Gula Vs Penghuni Usus

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:56

Kekayaan Menteri PU Dody Hanggodo di LHKPN, Sering Pakai Ikat Pinggang Hermes

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:51

LPH Quality Syariah Dukung BPJPH Jadikan Indonesia Pusat Halal Dunia

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:42

Buntut Penundaan Pelantikan, Ratusan CPPPK Banjarnegara Ancam Geruduk Jakarta

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:18

Selengkapnya