Berita

Mendagri M. Tito Karnavian, saat menyapa awak media usai melangsungkan Salat Idulfitri 1445 Hijriyah, di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Rabu pagi (10/4)/RMOL

Politik

Mendagri Sampaikan Pesan agar Merajut Persatuan setelah Pemilu Serentak 2024

RABU, 10 APRIL 2024 | 13:58 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Pesan-pesan persatuan disampaikan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) M. Tito Karnavian, usai mengikuti Salat Idulfitri 1445 Hijriyah bersama Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Maruf Amin, di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Rabu (10/4).

Tito menyampaikan selamat Hari Raya Idulfitri bagi seluruh rakyat Indonesia, dan menyampaikan permohonan maaf di hari yang fitri.

"Saya sebagai Mendagri atas nama Kemendagri dan Badan Nasional Pengelolaan Perbatasan mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri," ujar Tito.

Dia menilai, momen keagamaan ini dapat merajut persatuan bangsa setelah perhelatan besar pemilihan umum (Pemilu) Serentak 2024.

"Jaga semua, bersatu sebagai anak bangsa untuk melangkah lebih maju. Kita move on," sambungnya menuturkan.

Selain itu, mantan Kepala Polisi Republik Indonesia (Kapolri) tersebut juga menyampaikan pesan-pesan kepada kepala daerah agar memanfaatkan momentum Idulfitri 1445 Hijriyah ini untuk menjaga persatuan antarwarga negara.

"Saya sebelumnya sudah melakukan rapat koordinasi dengan seluruh kepala daerah. Saya sudah meeting. Pertama, saya minta seluruh kepala daerah menjaga situasi yang sudah cukup waktu pada waktu pemilu dan pasca pemilu, merajut kembali perbedaan di antara masyarakat," tuturnya.

"Kedua, membantu untuk ibadah Ramadan dilaksanakan oleh Umat Islam dengan baik, menjaga toleransi. Dan yang ketiga dalam rangka hari raya selain juga kesediaan pangan dan harga jangan sampe terjadi lonjakan arus mudik dan arus balik," tambah Tito.

Lebih lanjut, Tito mengimbau kepada seluruh kepala daerah agar menjalankan tugasnya dengan baik pada masa hari libur lebaran tahun ini.

"Jadi saya minta kepala daerah dan Pj kepala daerah semua turun ke lapangan untuk mengecek daerahnya masing-masing, agar arus mudik dan arus balik nanti diyakinkan untuk tetap lancar," demikian Tito menambahkan.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tekuk Fiorentina 2-1, Napoli Tak Biarkan Inter Tenang

Senin, 10 Maret 2025 | 01:21

Polda Jateng Tegas Larang Petasan Sepanjang Ramadan

Senin, 10 Maret 2025 | 00:59

Kluivert Tiba di Jakarta Ditemani Mantan Pemain Man United

Senin, 10 Maret 2025 | 00:41

Cegah Bencana Seperti di Jabotabek, Menteri ATR/BPN Evaluasi Tata Ruang di Jatim

Senin, 10 Maret 2025 | 00:25

Asiang Versus JACCS MPM Finance, Peneliti IPD-LP Yakin Hakim MA Lebih Adil

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:58

Beri Bantuan untuk Korban Banjir di Candulan, Okta Kumala Dewi Berharap Ada Solusi Jangka Panjang

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:41

PSU Empat Lawang Diikuti Dua Paslon, Pencoblosan pada 19 April 2025

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:20

Update Banjir dan Longsor Sukabumi: 5 Orang Wafat, 4 Orang Hilang

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:44

Menanti Keberanian Kejagung Bongkar Biang Kerok Korupsi Migas

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:30

PTPN IV PalmCo Siapkan 23 Bus untuk Mudik di Sumatera dan Kalimantan

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:18

Selengkapnya