Berita

Medan Zoo/Ist

Nusantara

Rencana Penutupan Medan Zoo Ditunda

SELASA, 09 APRIL 2024 | 16:58 WIB | LAPORAN: JONRIS PURBA

Rencana penutupan Medan Zoo yang akan dilakukan sebelum lebaran tahun ini karena perbaikan ditunda sampai usai lebaran. Hal ini dikarenakan saat libur lebaran nanti diperkirakan pengunjung yang datang ke Medan Zoo akan ramai.

"PUD Pembangunan akan menunda dulu penutupan Medan Zoo sebelum lebaran, karena di waktu libur lebaran pengunjung yang datang ke Medan Zoo diperkirakan ramai, seperti libur lebaran tahun- tahun sebelumnya", kata Plt Dirut PUD Pembangunan, Bambang Hendarto dalam keterangannya, Minggu (7/4).

Dijelaskan Bambang, pihaknya telah meminta izin kepada Wali Kota Medan Bobby Nasution terkait dengan ditundanya penutupan Medan Zoo sebelum lebaran. Sebab, sempat direncanakan Medan Zoo akan ditutup sebelum lebaran untuk dilakukan perbaikan.


"Tadi saya sudah menghadap langsung ke Pak Wali Kota Medan Bobby Nasution dan meminta izin untuk penundaan penutupan Medan Zoo. Pak Wali saat ditemui di giat bersama  anak yatim piatu sore tadi secara lisan mengizinkan penutupan ditunda sampai liburan lebaran berakhir,” ujar Bambang.

Menurut Bambang, ditundanya penutupan Medan Zoo selain dikarenakan banyaknya pengunjung yang akan datang saat liburan lebaran, juga dikarenakan masyarakat kota Medan khususnya kalangan menengah kebawah masih membutuhkan hiburan yang terjangkau.

"Karena hal ini juga kami PD Pembangunan menunda penutupan, sebab kita ketahui Medan Zoo juga merupakan hiburan yang terjangkau di kota Medan untuk masyarakat,” sebutnya.

Plt Dirut PUD Pembangunan menambahkan Kota Medan sebagai ibukota propinsi Sumut adalah salah satu kota yang menjadi destinasi warga yang akan melakukan mudik lebaran dan juga kota destinasi wisata bagi masyarakat yang tinggal di kabupaten kota yg dekat dengan kota Medan. Atas dasar itu Medan zoo yang menjadi salah satu ikon wisata kota Medan, juga siap menjadi destinasi wisata lebaran tahun ini.

"PUD Pembangunan yang membawahi unit bisnis Medan Zoo juga telah melakukan persiapan dan beberapa pembenahan sementara, dengan dibantu oleh Pemko Medan, BKSDA Sumut, PKBSI, dan para donatur serta influencer untuk memberikan kenyamanan ketika akan berlibur di Medan zoo nantinya", pungkasnya.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Mantan Relawan: Jokowi Takut Ijazahnya Terungkap di Pengadilan

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:06

Eggi Sudjana Nyetir Mobil Mewah di Malaysia Bukan Hoaks

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:01

Madu Dari Sydney

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:32

Zakat Harus Jadi Bagian Solusi Kebangsaan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:27

Sudirman Said Dilamar Masuk Partai Gema Bangsa

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:01

Trump Ancam Kenakan Tarif ke Negara yang Tak Sejalan soal Greenland

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:51

Dirut Indonesia Air Transport Klarifikasi Kru Pesawat Bawa Pegawai KKP Hilang Kontak di Maros Bukan Delapan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:51

KKP Terus Monitor Pencarian Pesawat ATR 42-500 Usai Hilang Kontak

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:09

Ini Identitas dan Pangkat Tiga Pegawai KKP di Pesawat ATR yang Hilang Kontak di Maros

Sabtu, 17 Januari 2026 | 21:48

Klarifikasi Menteri Trenggono, Pesawat ATR Sewaan KKP yang Hilang Kontak di Maros Sedang Misi Pengawasan Udara

Sabtu, 17 Januari 2026 | 21:37

Selengkapnya