Berita

Ilustrasi/Net

Bisnis

Mau Buyback Saham, Adaro Energy (ADRO) Siapkan Dana Rp4 Triliun

SELASA, 09 APRIL 2024 | 15:31 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Perusahaan pertambangan PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO) berencana melakukan pembelian kembali (buyback) saham perseroan dengan jumlah sebanyak-banyaknya Rp 4 triliun.

Berdasarkan keterangan resmi Adaro yang dikutip Selasa (9/4), saham yang akan dibeli kembali tersebut tidak akan melebihi 10 persen dari modal ditempatkan perseroan, serta tidak menyebabkan kekayaan bersih ADRO menjadi lebih kecil dari jumlah modal ditempatkan dan ditambah cadangan wajib yang telah disisihkan.

Lebih lanjut manajemen Adaro menyampaikan bahwa pelaksanaan buyback saham harus terlebih dahulu mendapatkan persetujuan dari para pemegang saham melalui Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST).

“Sesuai dengan POJK 29/2023, buyback saham perseroan akan dilakukan secara bertahap dalam jangka waktu 12 bulan sejak disetujui RUPST Perseroan,” kata manajemen.

Apabila mendapat persetujuan dari para investor ADRO, maka buyback saham akan dilakukan sejak 16 Mei 2024 hingga 12 bulan ke depan.

Jika dana yang dialokasikan untuk buyback saham ini telah habis atau jumlah saham yang dibeli sudah terpenuhi, selanjutnya manajemen perseroan akan mengumumkan penghentian aksi korporasi ini.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya