Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Kapal Feri Tenggelam di Lepas Pantai Mozambik, Lebih dari 90 Orang Tewas

SENIN, 08 APRIL 2024 | 16:02 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Lebih dari 90 orang dilaporkan tewas setelah sebuah kapal feri tenggelam di lepas pantai utara Mozambik.

Menurut keterangan dari otoritas setempat yang dikutip BBC, Senin (8/4) terdapat lima orang yang berhasil diselamatkan dari sekitar 130 penumpang yang diperkirakan berada di kapal tersebut.

Menteri Luar Negeri Provinsi Nampula, Jaime Neto, yang dekat dari lokasi itu mengatakan bahwa penumpang kapal itu diyakini sedang melarikan diri dari wabah kolera yang tengah melanda daerah mereka, dengan terpaksa menaiki kapal yang penuh dan sesak.


“Karena kapal itu penuh sesak dan tidak cocok untuk mengangkut penumpang, kapal itu akhirnya tenggelam,” katanya pada Minggu (7/4), seraya menambahkan bahwa banyak anak-anak termasuk di antara korban tewas.

Beberapa video yang beredar di media sosial menunjukkan jenazah yang tergeletak di tepi pantai, namun keaslian video tersebut belum dapat dipastikan oleh Reuters.

Pejabat setempat saat ini masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab pasti dari tenggelamnya kapal tersebut.

Namun berdasarkan berita terakhir, kapal tersebut dilaporkan sedang melakukan perjalanan dari Lunga menuju pulau Mozambik di lepas pantai Nampula.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya