Berita

Kegiatan Safari Ramadan BUMN bersama Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel/Ist

Bisnis

Pertamina Gelar Safari Ramadan BUMN 2024 di Kabupaten OKI

JUMAT, 05 APRIL 2024 | 18:32 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Kegiatan Safari Ramadan BUMN 2024 digelar Kementerian BUMN bersama Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel di Taman Segitiga Emas Kayuagung, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Sumatera Selatan.

Kegiatan tersebut digelar sebagai wujud syukur dan momentum yang tepat untuk berbagi di bulan suci Ramadan.

Dalam rangkaian Safari Ramadan 2024, ada beberapa kegiatan di antaranya berbuka di usaha kecil bersama komunitas (Beduk) melibatkan 15 UMKM lokal.

Disediakan juga 1.000 paket sembako murah kepada masyarakat di wilayah OKI, santunan kepada Pondok Pesantren Ma’had Utsmani, Yayasan Panti Asuhan Amar Ma’ruf Nahi Munkar, dan Yayasan Yatim Piatu Masjid Agung Solihin Kayuagung.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten OKI, saya mengucapkan terima kasih kepada Pertamina Patra Niaga dan menyambut baik acara Safari Ramadan dan kegiatan Pasar Murah ini," kata Pj Sekda Kabupaten OKI, M Refly MS.

Di sisi lain, Manager CSR PT Pertamina (Persero), Dian Hapsari Firasati berharap kegiatan tersebut bisa menggerakkan perekonomian dan memberikan manfaat bagi masyarakat Kabupaten OKI.

“Kami Pertamina sebagai BUMN tidak hanya menyediakan energi ke seluruh negeri, namun juga bertanggung jawab melakukan kegiatan program CSR atau tanggung jawab sosial dan lingkungan," jelas Dian, Jumat (5/4).

Sementara itu, Area Manager Communication, Relation & CSR Sumbagsel, Tjahyo Nikho Indrawan menyampaikan terima kasih kepada Pemkab OKI dan masyarakat yang mendukung Safari Ramadan BUMN dan pasar murah.

“Semoga kita dapat terus bangkitkan energi kebaikan yang manfaatnya dapat dirasakan langsung, terutama pemenuhan kebutuhan pokok di bulan Ramadan dan menjelang Idulfitri," tutup Nikho.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya