Berita

Ketum Golkar, Airlangga Hartarto/RMOL

Politik

Didorong Jadi Ketum Golkar Lagi, Airlangga: Terimakasih Atas Amanah yang Diberikan

SENIN, 01 APRIL 2024 | 20:57 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

PPK Kosgoro 1957 secara resmi mendeklarasikan diri mendukung dan mendorong Airlangga Hartarto meneruskan jabatannya menjadi ketua umum Partai Golkar pada periode 2024-2029.

Mendapati dukungan tersebut, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyampaikan rasa terimakasihnya kepada seluruh kader PPK Kosgoro 1957.

Ia berjanji akan menjaga amanah tersebut dengan baik.


"Terimakasih atas amanat yang disampaikan oleh PPK Kosgoro dan amanat ini akan dijaga karena saya juga lebih dari 20an tahun di Kosgoro," kata Airlangga Hartarto dalam acara Silaturahmi dan Buka Puasa Bersama Kosgoro 1957, Hotel Fairmont, Jakarta Pusat, Senin (1/4).

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian ini berterimakasih lantaran Kosgoro berkontribusi bagi kemenangan Partai Golkar di Pemilu 2024 ini. Pasalnya, lebih dari seperempat pemenang kursi di parlemen datang dari kader Kosgoro 1957.

"Saya monitor 30 persen anggota DPR RI Golkar berasal dari Kosgoro," ucap Airlangga di acara Silaturahmi dan Buka Puasa Bersama Kosgoro 1957, Hotel Fairmont, Jakarta Pusat, Senin (1/4).

Lantas, Airlangga bersyukur Golkar meraih suara cukup signifikan dalam kontestasi Pemilu 2024 ini. Ia mengklaim Golkar mampu meraih 15,28 persen suara di tingkat Pileg.

"Alhamdulliah Partai Golkar mendapatkan kenaikan yang cukup signifikan yaitu menjadi 15,28 persen dan secara suara tadi dari 17 naik menjadi 23 juta, dan Alhamdulliah kita juga memenangkan pasangan Pak Prabowo dan Mas Gibran dengan kemenangan 58 persen atau 96,2 juta suara," katanya.

Menurutnya, kemenangan Partai Golkar merupakan hasil dari adanya kontribusi besar para kader PPK Kosgoro 1957.

"Kedua kemenangan ini tentu membuat kita seluruhnya kader-kader Kosgoro dan Golkar bekerja keras dan hasilnya alhamdulliah baik," tutupnya.


Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya