Berita

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto/Ist

Pertahanan

Panglima TNI: Ledakan Terjadi di Gudang Penyimpanan Amunisi Expired

MINGGU, 31 MARET 2024 | 13:34 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Kebakaran dan ledakan yang terjadi di Gudang Munisi Daerah (Gudmurah) Kodam Jaya di Ciangsana, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, merupakan tempat penyimpanan amunisi kedaluwarsa yang akan dimusnahkan.

Hal itu disampaikan Panglima TNI, Jenderal Agus Subiyanto saat melakukan pengecekan lokasi ledakan dan kebakaran di Gudmurah Kodam Jaya, Ciangsana, Kabupaten Bogor, Minggu siang (31/3).

"Ledakan terjadi di gudang penyimpanan amunisi sisa latihan atau temuan dan amunisi-amunisi yang sudah expired," kata Panglima TNI kepada wartawan.


"Dan secara sistematis sebenarnya amunisi-amunisi tersebut akan diledakkan atau didisposal tentunya melalui sistematis, pemeriksaan dan sebagainya," sambungnya.

Agus Subiyanto menjelaskan, amunisi yang kedaluwarsa itu dikumpulkan di Gudmurah dari berbagai satuan di Kodam Jaya. Setelah dilakukan pemeriksaan, maka nantinya akan diledakkan di disposal.

"Ya memang kalau sudah expired itu relatif sensitif, labil. Dia kena gesekan, kena panas, akan mudah meledak, makanya kami punya SOP penggundukannya itu di bawah tanah, jadi di bawah karena labil, dan sewaktu-waktu bisa meledak," pungkas Agus.



Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

Indeks Persepsi Korupsi RI Tetap Rendah, Padahal Rajin Nangkap Koruptor

Kamis, 22 Januari 2026 | 14:17

Adu Prospek Sesi II: BNBR-BRMS-BUMI, Mana yang Lebih Tangguh?

Kamis, 22 Januari 2026 | 14:11

Sandiaga Uno: Jangan Masuk Politik karena Uang

Kamis, 22 Januari 2026 | 14:06

Grup Bakrie Jadi Sorotan, Saham DEWA dan BRMS Pimpin Pergerakan di Sesi Siang

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:56

Angkot Uzur Tak Boleh Lagi Wara Wiri di Kota Bogor

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:53

BNBR Fluktuatif di Sesi I: Sempat Bertahan di Rp230, Kini Menguji Level Support Rp200

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:48

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Sufmi Dasco Tegaskan Pilpres Tetap Dipilih Rakyat Langsung

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:35

Ekspor Ekonomi Kreatif RI Catat Tren Positif

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:29

Aplikasi jadi Subsektor Tertinggi Investasi Ekonomi Kreatif

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:16

Selengkapnya