Berita

Kunjungan Komandan Korem 174/ATW Brigjen TNI Agus Widodo di Satgas Pamtas Statis RI-PNG Yonif 111/KB Pos Komando Utama (Kout), Boven Digoel, Papua Selatan, Jumat (29/3)/Ist

Pertahanan

Danrem 174/ATW Semangati Satgas Pamtas RI-PNG di Boven Digoel

SABTU, 30 MARET 2024 | 05:27 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Komandan Korem 174/ATW Brigjen TNI Agus Widodo mengunjungi Satgas Pamtas Statis RI-PNG Yonif 111/KB Pos Komando Utama (Kout) dalam rangka kunjungan kerja di Boven Digoel, Papua Selatan, Jumat (29/3).

Danrem 174/ATW dan rombongan disambut oleh Danbrigif 25/Siwah Letkol Inf. Raja Gunung Nasution, Dandim 1711/BVD Letkol Czi Agustinus Ressa Sala'pa, Dansatgas Letkol Inf.Agus Satrio Wibowo, dan Perwira Staf Kodim 1711/BVD.

Dalam kunjungan itu, Brigjen Agus menyampaikan selamat menunaikan ibadah puasa di bulan Ramadhan bagi anggota yang beragama Islam dan selamat hari Raya Paskah bagi anggota yang beragama Nasrani.

“Saya berpesan selama bertugas tingkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan YME, Selalu waspada terhadap perkembangan situasi di wilayah penugasan, hindari pelanggaran yang menyebabkan kerugian bagi diri sendiri, keluarga dan Satuan, hindari penyalahgunaan media sosial (medsos) yang berdampak Negatif kepada Institusi kita khususnya TNI,” kata Brigjen Agus dikutip Kantor Berita RMOLPapua.

“Saling peduli satu sama lain selama melaksanakan tugas operasi, tumbuh semangat dan selalu jaga moril dan terus berkoordinasi selama bertugas menjaga wilayah Perbatasan Darat Perbatasan Papua Selatan," tambahnya.

Dankolakops Korem 174/ATW dalam kunjungannya selain memberikan pengarahan kepada personel Satgas Pamtas Statis RI-PNG Yonif 111/KB juga memberikan bantuan yang diterima langsung oleh Wadan Satgas.

Seluruh personel Satgas Pamtas Statis RI-PNG Yonif 111/KB terlihat semangat dan antusias menerima pengarahan.

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Pengamat: Jangan Semua Putusan MK Dikaitkan Unsur Politis

Senin, 20 Mei 2024 | 22:19

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

Sekjen AMPG Anggap Qodari Sedang Melawak

Rabu, 22 Mei 2024 | 01:56

PK Ditolak MA, Alex Noerdin Tetap Jalani Vonis 9 Tahun Penjara

Rabu, 22 Mei 2024 | 01:36

Pemilik Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Bakal Diperiksa Polisi

Rabu, 22 Mei 2024 | 01:11

Tingkatkan Realisasi KPR Nonsubsidi, BTN Resmikan Sales Center Baru di 3 Kota Besar

Rabu, 22 Mei 2024 | 00:51

Tani Merdeka Bangun 7.200 Posko Pemenangan Sudaryono

Rabu, 22 Mei 2024 | 00:28

WWF ke-10 Aman dan Kondusif, Menteri PUPR Apresiasi Pengamanan TNI-Polri

Rabu, 22 Mei 2024 | 00:06

Mangkir dari Panggilan Kejaksaan, Anggota DPRD Madiun Dianggap Lecehkan Hukum

Selasa, 21 Mei 2024 | 23:49

Supian Suri Dilaporkan ke KASN dan BKN Jelang Pilkada 2024

Selasa, 21 Mei 2024 | 23:42

Nyaru jadi Bengkel, Industri Rumahan Narkotika Ini Mampu Memproduksi Jutaan Tablet

Selasa, 21 Mei 2024 | 23:20

KLHK Lanjutkan Safari Sosialisasi FOLU Net Sink 2030 di Yogyakarta

Selasa, 21 Mei 2024 | 23:16

Selengkapnya