Berita

Presiden RI Joko Widodo/Istimewa

Politik

Jumat Agung, Jokowi Ajak Umat Jadikan Kasih sebagai Inspirasi

JUMAT, 29 MARET 2024 | 11:55 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Presiden Joko Widodo mengucapkan selamat memperingati Hari Jumat Agung kepada seluruh umat Kristiani di Tanah Air. Hal tersebut disampaikan Kepala Negara lewat akun media sosial resminya, baik Instagram maupun X, pada Jumat (29/3).

"Selamat memperingati Jumat Agung kepada seluruh umat Kristiani," kata sosok yang akrab disapa Jokowi itu seperti dikutip redaksi, Jumat (29/3).

Presiden berharap umat Kristiani dapat meresapi makna besar dari pengorbanan Yesus Kristus.

"Serta menjadikan nilai kasih yang tulus, pengampunan yang tak terhingga, juga kedamaian yang menenangkan jiwa, sebagai inspirasi hidup kebersamaan kita sebagai bangsa Indonesia," sambung mantan Gubernur DKI Jakarta itu.

Tahun ini, perayaan Kenaikan Isa Almasih menjadi istimewa karena dirayakan oleh umat Kristiani bersamaan dengan momen umat Islam melaksanakan puasa Ramadan.

Perayaan Jumat Agung sendiri punya makna tersendiri bagi umat Kristiani, karena saat itu adalah momen Yesus menyerahkan nyawa kepada Bapa di surga sebagai bentuk pengorbanan dan belas kasih-Nya kepada umat manusia.

Hal itu dilakukan sebagai penebusan dosa-dosa yang telah dilakukan seluruh umatnya dan menjadi cerminan akan pentingnya memiliki sifat penolong serta pemaaf.

Lewat Jumat Agung, Yesus mengajarkan kepada umatnya tidak pantang menyerah menghadapi segala rintangan, karena penderitaan yang dialami oleh manusia dalam hidupnya itu tidak berlangsung selamanya.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Bahlil Tunjukkan Kesombongan pada Prabowo

Jumat, 25 Oktober 2024 | 13:37

Petisi Cabut Donasi Agus Salim Diteken Lebih dari 125 Ribu Orang

Kamis, 24 Oktober 2024 | 00:43

UPDATE

Prabowo Instruksikan GSN Bikin Gerakan Nyata Bantu Rakyat

Minggu, 03 November 2024 | 01:51

Purnomo Yusgiantoro Center Apresiasi Kebijakan Swasembada Energi

Minggu, 03 November 2024 | 01:31

DPR Tinjau Kebocoran Penerimaan Negara di Sektor SDA

Minggu, 03 November 2024 | 01:11

Bakamla Asah Kemampuan di Perairan Teluk Ambon

Minggu, 03 November 2024 | 00:50

Prabowo Ingatkan Anak Buah Menteri Jangan Sering ke Luar Negeri

Minggu, 03 November 2024 | 00:30

Telkom Tingkatkan Kepedulian Karyawan Lewat Program Ayo BerAKSI

Minggu, 03 November 2024 | 00:10

Dari Menteri Hingga Bupati Siap Gunakan Maung

Sabtu, 02 November 2024 | 23:46

Rosan Pastikan GSN Lembaga Non-Politik

Sabtu, 02 November 2024 | 23:15

China Diam-dian Bangun Kapal Induk Misterius, Untuk Apa?

Sabtu, 02 November 2024 | 22:50

Erick Thohir Yakin Target Setoran Dividen BUMN Rp90 Triliun Bakal Tercapai Tahun Ini

Sabtu, 02 November 2024 | 22:30

Selengkapnya