Berita

Ilustrasi mudik lebaran/Net

Nusantara

Warga Diimbau Lapor RT sebelum Mudik Lebaran

JUMAT, 29 MARET 2024 | 06:11 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Mudik lebaran bakal jadi momentum istimewa bagi masyarakat. Meninggalkan rumah sementara waktu untuk pulang ke kampung halaman merupakan tradisi yang sudah berlangsung sejak lama.

Dalam kondisi rumah kosong karena ditinggal mudik lebaran,
tak jarang menjadi incaran pelaku kriminal.

Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta Israyani mengimbau warga yang berencana mudik lebaran tahun ini untuk melapor terlebih dahulu ke rukun tetangga (RT) maupun tukun warga (RW).

Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta Israyani mengimbau warga yang berencana mudik lebaran tahun ini untuk melapor terlebih dahulu ke rukun tetangga (RT) maupun tukun warga (RW).

“Perjalanan mudik itu harus direncanakan dengan baik. Mau mudik dari tanggal berapa dan kembali tanggal berapa, ke mana tujuannya dan tinggalkan nomor kontak yang bisa dihubungi jika diperlukan. Laporkan rencana mudik ke RT atau pengurus RT,” kata Israyani dikutip Jumat (29/3).

Kepada pengurus RT dan RW, sambung Israyani, agar melakukan sosialisasi kepada warga yang hendak meninggalkan rumah agar mencabut semua listrik dan gas. Harapannya meminimasisasi hal-hal yang tidak diinginkan seperti kebakaran ataupun kemalingan.

“Titip rumah ke tetangga terdekat saat kita di kampung halaman atau sedang mudik. Pastikan semua alat elektronik dalam keadaan mati dan tidak tersambung ke stop kontak ataupun sumber listrik. Matikan semua lampu kecuali lampu luar (teras, samping),” kata Israyani.

Israyani juga mengingatkan untuk mengutamakan kebersihan rumah sebelum ditinggal.

“Pastikan tidak ada alat memasak yang dalam posisi menyala dan jangan tinggalkan bahan makanan atau lainnya yang bisa jadi busuk dan menimbulkan bau tidak sedap jika ditinggalkan dalam waktu lama,” tutup Israyani.




Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Mantan Relawan: Jokowi Takut Ijazahnya Terungkap di Pengadilan

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:06

Eggi Sudjana Nyetir Mobil Mewah di Malaysia Bukan Hoaks

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:01

Madu Dari Sydney

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:32

Zakat Harus Jadi Bagian Solusi Kebangsaan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:27

Sudirman Said Dilamar Masuk Partai Gema Bangsa

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:01

Trump Ancam Kenakan Tarif ke Negara yang Tak Sejalan soal Greenland

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:51

Dirut Indonesia Air Transport Klarifikasi Kru Pesawat Bawa Pegawai KKP Hilang Kontak di Maros Bukan Delapan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:51

KKP Terus Monitor Pencarian Pesawat ATR 42-500 Usai Hilang Kontak

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:09

Ini Identitas dan Pangkat Tiga Pegawai KKP di Pesawat ATR yang Hilang Kontak di Maros

Sabtu, 17 Januari 2026 | 21:48

Klarifikasi Menteri Trenggono, Pesawat ATR Sewaan KKP yang Hilang Kontak di Maros Sedang Misi Pengawasan Udara

Sabtu, 17 Januari 2026 | 21:37

Selengkapnya