Berita

Ketua Bappilu DPC Partai Gerindra Kota Cirebon, Fitrah Malik/RMOLJabar

Politik

Ikuti Pertemuan Prabowo-Surya Paloh, Gerindra dan Nasdem Cirebon Mulai Bangun Komunikasi Politik

SELASA, 26 MARET 2024 | 18:37 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Pertemuan dua elite partai politik, Prabowo Subianto dan Surya Paloh, di Jakarta pada pekan kemarin menjadi inspirasi bagi Partai Gerindra dan Partai Nasdem Kota Cirebon untuk mulai membangun komunikasi politik. Terutama untuk menjajaki koalisi menghadapi Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Cirebon 2024 mendatang.

Ketua Bappilu DPC Partai Gerindra Kota Cirebon, Fitrah Malik mengatakan, pertemuan tersebut diinisiasi oleh Nasdem dalam rangka menyikapi pertemuan Prabowo dengan Surya Paloh.

"Melihat dua tokoh ketemu untuk menyejukkan suasana setelah pengumuman dari KPU, tentu agar suasana kembali seperti sedia kala. Agar tidak ada saling menjelekan dan sebagainya," kata Fitrah dikutip Kantor Berita RMOLJabar, Selasa (26/3).

"Kami menjalin komunikasi baik dengan Nasdem dalam menghadapi Pilkada. Koalisi atau tidak, minimal silaturahmi sudah terjalin," sambungnya.

Menurut Fitrah, politik itu dinamis, sehingga koalisi umumnya diputuskan di menit-menit akhir. Akan lebih mudah, kata dia, jika komunikasi dilakukan sejak dini karena bisa menjadi partai pengusung berkoalisi dengan Nasdem.

"Koalisi belum menentukan tetapi kan komunikasi sudah terjalin. Jika koalisi terjadi, harapan Gerindra seperti itu," jelasnya.

Fitrah menuturkan, Gerindra belum membahas sosok yang akan diajukan. Sementara kalau dari Nasdem jelas mengusung Eti Herawati yang notabene adalah mantan wakil walikota.

"Kami masih menunggu juklak juknis dari DPP terkait pengusungan calon kepala daerah," pungkasnya.

Populer

Beredar Kabar, Anies Baswedan Besok Didaftarkan 4 Parpol ke KPU

Rabu, 28 Agustus 2024 | 18:10

Aktivis Demo di KPK, Minta Menteri Trenggono Ditangkap

Jumat, 30 Agustus 2024 | 15:17

Tenang, Peluang Anies di Pilkada Jakarta Belum Tertutup

Rabu, 28 Agustus 2024 | 11:20

Parpol Dilarang Tarik Dukungan, Peluang Anies Hampir Pupus

Kamis, 29 Agustus 2024 | 09:49

Jemaah Suruh RK Turun dari Panggung Haul Mbah Priok

Senin, 02 September 2024 | 09:22

PDIP Dikabarkan Usung Anies di Pilkada Jabar, Begini Respons Puan

Kamis, 29 Agustus 2024 | 12:56

PDIP Kejam Campakkan Anies Baswedan

Rabu, 28 Agustus 2024 | 07:04

UPDATE

Sekolah Manajer Cara Dedi Mulyadi Dorong Potensi Tenaga Kerja Lokal di Daerah Industri

Minggu, 08 September 2024 | 05:54

Pawai Taaruf Meriahkan Rangkaian MTQ Nasional di Kaltim

Minggu, 08 September 2024 | 05:43

Legenda Liverpool Yakin Mo Salah Akan Bertahan

Minggu, 08 September 2024 | 05:39

Kapolres Musi Rawas Akan Pidanakan Pelaku Kecurangan Pilkada

Minggu, 08 September 2024 | 05:22

Berikan Dukungan, Muda Mudi Jabar ASIH Ingatkan soal Pengangguran yang Tinggi

Minggu, 08 September 2024 | 05:00

Tim Pemenangan Luthfi-Yasin Dipimpin Anak Buah Prabowo

Minggu, 08 September 2024 | 04:42

KPU Belum Terima Data Cakada Berstatus Tersangka

Minggu, 08 September 2024 | 04:21

Risma-Gus Hans Mulai Bikin Posko Pemenangan

Minggu, 08 September 2024 | 03:59

Bawaslu Sumsel Ajak Masyarakat Aktif Awasi Pilkada

Minggu, 08 September 2024 | 03:50

Mengejutkan, 25,3 Juta Anak Pakistan Putus Sekolah

Minggu, 08 September 2024 | 03:04

Selengkapnya