Berita

Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera/Net

Politik

Menang Pileg di Jakarta, PKS Harus Berani Tampilkan Kader Sendiri di Pilgub

SABTU, 23 MARET 2024 | 21:56 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Perhelatan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 yang akan bergulir, salah satunya di wilayah Provinsi DKI Jakarta, diharapkan bisa diikuti Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dengan memajukan calon.

Dengan perolehan suara mencapai 19 persen, PKS berhasil menempatkan 18 kadernya duduk di DPRD DKI Jakarta periode 2024-2029. PKS berhasil menggusur PDIP yang selama 10 tahun terakhir menang di Jakarta.

Menanggapi hal ini, mantan Ketua Umum Pengurus Pusat Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (PP KAMMI) Taufik Amrullah mengatakan, dengan konfigurasi hasil Pileg 2024 yang diraih maka sudah saatnya PKS berani untuk mengusung kader sendiri di Pilgub DKI.


"PKS punya stok kader yang mumpuni. Sebut saja Mardani Ali Sera, Ketua DPP PKS yang juga mantan Gubernur NTB Doktor Zulkieflimansyah, bahkan Sekjen PKS Habib Aboe Bakar Al Habsyi kan bisa maju," ujar Taufik dalam keterangannya di Jakarta, Sabtu (23/3).

Menurut Taufik, untuk Mardani Ali Sera sebagai putra Betawi Asli Jakarta, dia punya dua kelebihan sekaligus sebagai putra daerah yang punya basis kuat.

Untuk itu, katanya, tidak ada alasan PKS tidak mengusung kadernya sendiri sebagai calon gubernur di Jakarta.

"PKS pun harus berani. Kami yakin dengan kemenangan di Jakarta dalam Pemilu 2024 ini, sudah waktunya PKS tampilkan kader sendiri di Jakarta," pungkasnya.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya