Berita

Ketua DPD PKS Kota Bogor, Atang Trisnanto/Istimewa

Politik

Kuasai 11 Kursi DPRD, PKS Disarankan Usung Atang Trisnanto di Pilwalkot Bogor

JUMAT, 22 MARET 2024 | 04:42 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Bogor kembali menjadi pemenang di pemilihan legislatif Kota Bogor 2024 dengan perolehan 22 persen. Dengan demikian, PKS berhak atas 11 kursi di DPRD Kota Bogor periode 2024-2029.

Atas perolehan tersebut, pengamat politik Universitas Djuanda, Gotfridus Goris Seran, menilai sudah seharusnya PKS mengambil bagian dan mengirim kader terbaiknya pada Pemilihan Walikota (Pilwalkot) Bogor 2024.

"PKS sudah sewajarnya ikut bertarung dalam Pilwalkot 2024 sebagai pemimpin legislatif yang menang di Pileg 2024 dengan mengusung Atang Trisnanto (Ketua DPD PKS Kota Bogor)," ujar Gotfridus Goris Seran, dikutip Kantor Berita RMOLJabar, Kamis (21/3).

Menurut dosen FISIP Universitas Djuanda ini, kader PKS yang sangat potensial untuk dimajukan sebagai cawalkot adalah Atang Trisnanto. Namun, Atang tidak sendirian. Beberapa waktu lalu, PAN sudah menyatakan mengusung Dedie Rachim sebagai calon walikota.

Belakangan, DPD Partai Gerindra Kota Bogor sudah merekomendasikan Jenal Mutaqin sebagai calon F-1. Lalu Sendi Fardiyansah yang merupakan sekretaris pribadi Ibu Negara Iriana Jokowi pun sudah mendapat restu dari Jokowi dan dikabarkan tengah melakukan pendekatan ke Partai Gerindra.

Selain itu, ada juga Ketua DPC PDIP yang kini duduk di DPRD Kota Bogor, yakni Dadang Iskandar Danubrata, Raendi Rayendra (Dokter dan dosen), Aji Jaya Bintara, hingga Eka Maulana (pengusaha).

"Pilwalkot Bogor kali ini menarik, karena figur-figur yang muncul tidak hanya berasal dari partai, tetapi juga banyak dari nonpartai. Ini pertanda atmosfer politik yang demokratis, bebas, dan terbuka bagi siapapun untuk berkontestasi dalam Pilwalkot," paparnya.

Untuk bisa maju dalam Pilwalkot 2024, harus memenuhi persyaratan berdasarkan Pasal 40 ayat (1) Undang-undang Nomor 10 Tahun 2016, bahwa Partai Politik atau gabungan Partai Politik dapat mendaftarkan pasangan calon jika telah memenuhi persyaratan perolehan paling sedikit 20 persen dari jumlah kursi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah atau 25 persen dari akumulasi perolehan suara sah dalam pemilihan umum anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah di daerah yang bersangkutan.

"Dari hasil Pileg 2024 di Kota Bogor, selain PKS yang memenuhi persyaratan perolehan kursi minimal 20 persen di DPRD (11 kursi/22 persen), partai-partai lain tidak memenuhi syarat tersebut sehingga perlu dibangun koalisi partai," terang Seran.

Atang Trisnanto memimpin DPD PKS Kota Bogor selama periode 2015-2020, berdasarkan hasil Musyawarah Daerah (Musda) ke-4 DPD PKS Kota Bogor. Ia menggantikan ketua sebelumnya, Jajat Sudrajat.

Kemudian, Atang Trisnanto kembali terpilih menjadi Ketua DPD PKS Kota Bogor periode 2020-2025.

Selama periode lima tahun menjadi Ketua Legislatif Kota Bogor, Atang banyak menelurkan beberapa peraturan daerah (Perda) yang pro dengan masyarakat Kota Bogor.

Di antaranya, Perda Ruang Terbuka Hijau, Perlindungan Penyandang Disabilitas, Cagar Budaya, Penanganan Kesejahteraan Sosial dan Keolahragaan.

Juga Perda perihal Pencegahan dan Penanggulangan Perilaku Penyimpangan Seksual (P4S), Sistem Pertanian Organik Perkotaan, Koperasi dan Usaha Mikro, Pancasila dan Wawasan Kebangsaan, Pemajuan Budaya Sudan, dan Perencanaan Lingkungan Hidup.

Populer

Bangun PIK 2, ASG Setor Pajak 50 Triliun dan Serap 200 Ribu Tenaga Kerja

Senin, 27 Januari 2025 | 02:16

Gara-gara Tertawa di Samping Gus Miftah, KH Usman Ali Kehilangan 40 Job Ceramah

Minggu, 26 Januari 2025 | 10:03

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

Prabowo Harus Ganti Bahlil hingga Satryo Brodjonegoro

Minggu, 26 Januari 2025 | 09:14

Masyarakat Baru Sadar Jokowi Wariskan Kerusakan Bangsa

Senin, 27 Januari 2025 | 14:00

Jokowi, KKP dan BPN Paling Bertanggung Jawab soal Pagar Laut

Senin, 27 Januari 2025 | 13:26

PDIP: Pemecatan Ubedilah adalah Upaya Pembungkaman KKN Jokowi

Jumat, 31 Januari 2025 | 10:11

UPDATE

Prabowo Pasti Setuju Tunda Larangan LPG 3 Kg di Pengecer

Selasa, 04 Februari 2025 | 07:27

Cuaca Sebagian Jakarta Hujan Ringan

Selasa, 04 Februari 2025 | 06:46

Polri Pangkas Biaya Perjalanan Dinas dan Seminar

Selasa, 04 Februari 2025 | 06:23

Bahlil Lahadalia Sengsarakan Rakyat

Selasa, 04 Februari 2025 | 06:12

Sakit Kanker, Agustiani Minta Status Cekal Dicabut

Selasa, 04 Februari 2025 | 06:07

Coretan “Adili Jokowi” Marak, Pengamat: Ekspresi Kecewa

Selasa, 04 Februari 2025 | 05:38

Perketat Pengawasan Standarisasi Keselamatan Gedung di Jakarta

Selasa, 04 Februari 2025 | 05:28

Papua Segera Kebagian Makan Bergizi Gratis

Selasa, 04 Februari 2025 | 05:22

Hati-hati! 694 Gedung Tak Punya Proteksi Kebakaran

Selasa, 04 Februari 2025 | 04:25

Megawati Harap BMKG Belajar dari Kebakaran di Los Angeles

Selasa, 04 Februari 2025 | 04:19

Selengkapnya