Berita

Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan/RMOL

Politik

Prabowo-Gibran Menang Pilpres 2024, Zulhas: Kita Akhiri Silang Sengketa

RABU, 20 MARET 2024 | 22:54 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menetapkan Prabowo-Gibran sebagai presiden terpilih dengan hasil suara  96.214.691 suara atau 58,58 persen.

Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan (Zulhas) menuturkan kemenangan Prabowo-Gibran adalah kemenangan seluruh rakyat Indonesia dan ia lantas menyampaikan rasa terimakasihnya kepada rakyat yang telah memilih Paslon 02.

"Rakyat sudah menentukan pilihan, tentu kami dari tim pendukung Pak Prabowo mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya terhadap dukungan pilihan terhadap kader kami. Ini kemenangan Indonesia, kemenangan seluruh rakyat Indonesia," ujar Zulkifli Hasan di kediaman Prabowo di Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (20/3).

Menteri Perdagangan RI itu meminta seluruh elemen masyarakat untuk mengakhiri perdebatan Pilpres 2024 demi kemajuan bangsa Indonesia.

"Mari kita akhiri silang sengketa, kita akhiri kebencian dan lain-lain ya, kita saudara sebangsa dan setanah air. Kita negara besar, punya peluang besar untuk jadi negara maju kalau kita bersatu," ucapnya.

"Oleh karena itu sekali lagi kita berharap ayo kita sama-sama ini kemenangan Indonesia, kemenangan seluruh rakyat Indonesia," demikian Zulkifli Hasan.

KPU RI menetapkan Paslon nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai pemenang Pilpres 2024 dengan perolehan suara nasional sebanyak 96.214.691 suara atau 58,58 persen.

Sementara Paslon nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar sebanyak 40.971.906 suara atau 24,94 persen.  Paslon nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD sebanyak 27.040.878 suara atau 16,46 persen.


Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

Pagar Suci Bekali Robinsar-Fajar Senjata Kujang

Senin, 04 November 2024 | 18:05

Menunggu Langkah Polri Periksa Budi Arie Usut Bandar Judol

Senin, 04 November 2024 | 17:42

Hajj Run 2024 Strategi Tingkatkan Literasi Haji pada Masyarakat

Senin, 04 November 2024 | 17:42

Muzani soal Pertemuan Prabowo-Jokowi di Solo: Hanya Silaturahmi Biasa

Senin, 04 November 2024 | 17:29

Undang Stakeholder, Baleg DPR Susun Prolegnas 2025-2029

Senin, 04 November 2024 | 17:21

Menhut Gandeng Polri Berantas Pembalakan Liar

Senin, 04 November 2024 | 17:15

Putri Zulkifli Hasan Siap Kawal Target Swasembada Energi

Senin, 04 November 2024 | 17:08

Penetapan Tersangka Tom Lembong Terlalu Dipaksakan

Senin, 04 November 2024 | 16:50

BNI dan BSD Jalin Kerja Sama Pembiayaan Supply Chain

Senin, 04 November 2024 | 16:46

Latihan Militer Perdana Indonesia-Rusia Latma ORRUDA 24 Resmi Dimulai

Senin, 04 November 2024 | 16:46

Selengkapnya