Berita

Sidang perdana gugatan terkait Sirekap yang diadukan politisi Golkar, Aliza Gunado di PN Jakarta Pusat/Ist

Politik

KPU Absen di Sidang Perdana Gugatan Sirekap

JUMAT, 15 MARET 2024 | 16:30 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Sidang perdana gugatan Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap) di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat berlangsung tanpa kehadiran KPU RI sebagai pihak tergugat.

Adapun sidang perdana digelar PN Jakpus pada Kamis (14/3). Aliza Gunado sebagai pihak penggugat hadir secara langsung, sementara KPU hanya diwakili tim hukumnya.

"Sidang perdana sudah digelar dengan pemeriksaan legal standing masing-masing pihak, namun para tergugat belum hadir dan hanya diwakili tim hukum dari KPU," kata Aliza kepada wartawan, Jumat (15/3).

Politisi Golkar ini mengatakan, sidang akan dilanjutkan pada pekan depan dengan agenda mediasi. Ia pun berharap tergugat hadir agar permasalahan tersebut tidak berlarut-larut dan ada kejelasan hukum sesegera mungkin.

"Mengacu Perma 1/2016 prinsipal wajib hadir saat mediasi tanpa diwakili agar pelaksanaan mediasi dapat berjalan," tandas politisi Golkar ini.

Aliza menggugat KPU sebagai pihak penyelenggara Pemilu Serentak 2024 atas perbuatan melawan hukum melalui dan/atau akibat Sirekap, khususnya dalam ruang lingkup Pileg DPR dan tidak ada keterkaitannya dengan DPRD provinsi dan DPRD kab/kota maupun pilpres.

Gugatan tersebut teregister dengan Nomor Perkara: 141/Pdt.G/2024/PN Jkt.Pst. Menurutnya, ketidakakuratan Sirekap telah memunculkan polemik dan bahkan disinformasi proses rekapitulasi peserta pemilu di ruang publik.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya