Berita

Ilustrasi/Net

Tekno

Intel Tangguhkan Rencana Investasi di Italia

JUMAT, 15 MARET 2024 | 16:08 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Rencana Intel untuk berinvestasi di Italia dipastikan tertunda menyusul terkatung-katungnya proyek pembangunan pabrik pengemasan dan perakitan chip canggih yang pertama kali dibahas pada Maret 2022.

Hal itu disampaikan Menteri Perindustrian Adolfo Urso kepada wartawan di kota Verona, Italia utara, Kamis (14/3) waktu setempat.

"Intel menyerah atau menunda investasinya di Prancis dan Italia, dibandingkan dengan investasi lain yang direncanakan di Jerman,” kata Urso, seperti dikutip dari Reuters, Jumat (15/3).

Meskipun demikian, Urso mengatakan Italia tetap menyambut baik Intel jika mereka berubah pikiran dan memenuhi rencana sebelumnya untuk berinvestasi di Eropa.

“Jika pemerintah memutuskan untuk menyelesaikan proyek-proyek itu, kami masih di sini,” ujarnya.

Menteri menambahkan bahwa Italia akan segera mendapat lebih banyak investasi asing di sektor semikonduktor, menyusul kesepakatan senilai 3,5 miliar dolar AS dengan Silicon Box yang berbasis di Singapura.

"Kesepakatan itu merupakan investasi asing besar pertama di sektor ini dan akan ada investasi lain dalam beberapa bulan mendatang," kata Urso.

"Satuan tugas kementerian mengadakan pembicaraan dengan kelompok Taiwan dalam beberapa bulan terakhir," ujarnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Disdik DKI Segera Cairkan KJP Plus dan KJMU Tahap II

Sabtu, 30 November 2024 | 04:05

Israel dan AS Jauhkan Umat Islam dari Yerusalem

Sabtu, 30 November 2024 | 03:38

Isu Kelompok Rentan Harus Jadi Fokus Legislator Perempuan

Sabtu, 30 November 2024 | 03:18

Dorong Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Kadin Luncurkan White Paper

Sabtu, 30 November 2024 | 03:04

Pasukan Jangkrik Gerindra Sukses Kuasai Pilkada di Jateng

Sabtu, 30 November 2024 | 02:36

Fraksi PKS Usulkan RUU Boikot Produk Israel

Sabtu, 30 November 2024 | 02:34

Sertijab dan Kenaikan Pangkat

Sabtu, 30 November 2024 | 02:01

Bawaslu Pastikan Tak Ada Kecurangan Perhitungan Suara

Sabtu, 30 November 2024 | 01:48

Anggaran Sekolah Gratis DKI Disiapkan Rp2,3 Triliun

Sabtu, 30 November 2024 | 01:17

Mulyono Bidik 2029 dengan Syarat Jakarta Dikuasai

Sabtu, 30 November 2024 | 01:01

Selengkapnya