Berita

Aparat Polsek Bantarkalong mendatangi TKP di Kampung Ciwangkid, Desa Cikuya, Kecamatan Culamega, Kabupaten Tasikmalaya/RMOLJabar

Presisi

Viral Video Motor di Tasikmalaya Nyangkut di Atap Rumah

KAMIS, 14 MARET 2024 | 12:10 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Jagat media sosial dihebohkan dengan sebuah peristiwa tersangkutnya sepeda motor matik di atap rumah warga yang dikendarai dua siswi Sekolah Dasar (SD) di Kampung Ciwangkid, Desa Cikuya, Kecamatan Culamega, Kabupaten Tasikmalaya, Selasa (12/3).

Terlihat dalam video amatir yang direkam warga, dua orang perempuan masih duduk di jok sepeda motornya sambil tertawa sambil ditolong oleh warga.

Setelah viral di media sosial, petugas kepolisian dari Polsek Bantarkalong Polres Tasikmalaya mendatangi lokasi kejadian.

Tiba di lokasi, petugas kepolisian kemudian melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Berdasarkan keterangan dari sejumlah saksi dan hasil olah TKP, sepeda motor itu ditumpangi tiga orang.

Tiga orang itu adalah LAA (12) berstatus pelajar kelas 6 SD, S (12) pelajar kelas 6 SD dan SN (10) yang masih duduk di bangku kelas 4 SD.

Kapolsek Bantarkalong, AKP Mugiono mengungkapkan kronologis kejadian yang sebenarnya.

"Jadi awal mula kejadian, korban bersama temannya berangkat dari Kampung Sukajadi Desa Cintabodas menuju TKP dengan menggunakan berboncengan tiga orang," kata AKP Mugiono, Rabu (13/3).

AKP Mugiono menjelaskan, peristiwa kecelakaan tersebut bermula pada saat sepeda motor yang dikendarai korban LAA berboncengan dengan dua temannya S dan SN datang dari arah Kampung Sukajadi, Desa Cintabodas, Kecamatan Culamega menuju Kampung Ciwangkid, yang menjadi lokasi kejadian.

"Menurut keterangan saksi temannya yang berada di belakang korban, motor yang dikendarai korban LAA sudah tidak terkendali dari mulai atas dikarenakan rem motor tersebut blong," jelas Mugiono.

Berdasarkan keterangan dari saksi yang berada di belakang korban, tepat di turunan sepeda motor yang dikemudikan LAA terlihat sudah tak bisa dikendalikan dikarenakan rem blong atau tidak berfungsi.

Sehingga saat tiba di TKP yang kebetulan medan jalannya menurun dan berkelok 60 derajat, sepeda motor terbang ke atap rumah warga.

"Motor korban lurus karena tidak bisa dikendalikan dan menimpa atap rumah warga bernama Hadin, sehingga motor dan pengendara serta yang dibonceng nyangkut di atas genting rumah," terang Mugiono.

Untungnya tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Hanya saja, ketiga korban mengalami luka ringan.

Korban LAA mengalami luka di tangan kiri, sedangkan korban S memar di bagian kepala dan korban SN mengalami luka bengkak di pipi serta hidung.

Kemudian setelah kejadian itu rumah yang rusak akibat dihantam sepeda motor sudah diperbaiki secara gotong royong oleh warga setempat.

"Ketiganya mengalami luka ringan, memar-memar saja. Kerusakan rumah sudah diperbaiki oleh warga dengan bergotong royong," tutup Mugiono dikutip dari Kantor Berita RMOLJabar.

Populer

Bangun PIK 2, ASG Setor Pajak 50 Triliun dan Serap 200 Ribu Tenaga Kerja

Senin, 27 Januari 2025 | 02:16

Gara-gara Tertawa di Samping Gus Miftah, KH Usman Ali Kehilangan 40 Job Ceramah

Minggu, 26 Januari 2025 | 10:03

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

KPK Akan Digugat Buntut Mandeknya Penanganan Dugaan Korupsi Jampidsus Febrie Adriansyah

Kamis, 23 Januari 2025 | 20:17

Prabowo Harus Ganti Bahlil hingga Satryo Brodjonegoro

Minggu, 26 Januari 2025 | 09:14

Datangi Bareskrim, Petrus Selestinus Minta Kliennya Segera Dibebaskan

Jumat, 24 Januari 2025 | 16:21

Masyarakat Baru Sadar Jokowi Wariskan Kerusakan Bangsa

Senin, 27 Januari 2025 | 14:00

UPDATE

Melalui Rembug Ngopeni Ngelakoni, Luthfi-Yasin Siap Bangun Jateng

Minggu, 02 Februari 2025 | 05:21

PCNU Bandar Lampung Didorong Jadi Panutan Daerah Lain

Minggu, 02 Februari 2025 | 04:58

Jawa Timur Berstatus Darurat PMK

Minggu, 02 Februari 2025 | 04:30

Dituding Korupsi, Kuwu Wanasaba Kidul Didemo Ratusan Warga

Minggu, 02 Februari 2025 | 03:58

Pelantikan Gubernur Lampung Diundur, Rahmat Mirzani Djausal: Tidak Masalah

Minggu, 02 Februari 2025 | 03:31

Ketua Gerindra Banjarnegara Laporkan Akun TikTok LPKSM

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:57

Isi Garasi Raffi Ahmad Tembus Rp55 Miliar, Koleksi Menteri Terkaya jadi Biasa Saja

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:39

Ahli Kesehatan Minta Pemerintah Dukung Penelitian Produk Tembakau Alternatif

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:18

Heboh Penahanan Ijazah, BMPS Minta Pemerintah Alokasikan Anggaran Khusus Sekolah Swasta

Minggu, 02 Februari 2025 | 01:58

Kecewa Bekas Bupati Probolinggo Dituntut Ringan, LIRA Jatim: Ada Apa dengan Ketua KPK yang Baru?

Minggu, 02 Februari 2025 | 01:42

Selengkapnya