Berita

Penjajakan kerjasama perusahaan Korea dengan Pemko Medan/Ist

Nusantara

Perusahaan Korea Jajaki Kerja Sama Energi dan Lingkungan Hidup dengan Pemko Medan

RABU, 13 MARET 2024 | 21:59 WIB | LAPORAN: JONRIS PURBA

Perusahaan asal Korea, Energy Power Cp. LTD tertarik berinvestasi bidang energi dan lingkungan hidup di Kota Medan. Untuk menjajaki peluang kerja sama dengan Pemko Medan ini, tim perusahaan tersebut berkunjung ke kantor Wali Kota Medan, Rabu (13/3), dan diterima oleh Kepala Bappeda Benny Iskandar didampingi Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Muhammad Husni. Dalam pertemuan yang berlangsung di Ruang Rapat Bappeda itu disepakati membentuk tim bersama guna mematangkan perencanaan dan merealisasikan kerja sama tersebut.

Kepala Bappeda Medan, Benny Iskandar, menyambut baik kedatangan Energy Power Cp. LTD. Pemko Medan, sebutnya, sangat terbuka pada setiap investasi yang masuk ke Kota ini, termasuk dari Korea.  Dalam pertemuan yang dihadiri oleh Vice President Energy Power Cp. LTD Lee Jung Hak itu, Benny  mengungkapkan Medan juga telah menjalin kerja sama Sister City dengan Kota Gwangju, Korea.

Selain bidang energi, lanjut Benny, Pemko Medan juga terbuka dengan jenis investasi lainnya, di antara pengelolaan limbah dan sampah maupun penyediaan air bersih.

“Kita welcome pada seluruh jenis dan aspek investasi. Jika butuh, profil investasi juga akan kita siapkan,” ungkapnya.

Vice President Energy Power Cp. LTD Lee Jung Hak saat ditemui menyebutkan, perusahaan bergerak di bidang energi terkait dengan lingkungan hidup. Dia mengatakan, mereka tertarik berinvestasi ke Indonesia, termasuk Medan, karena mendengar Indonesia berkomitmen mereduce karbon emisi sampai nol pada 2050.

“Kita sudah memiliki pengalaman di Korea terkait environment improvement. Dan berdasarkan pengalaman ini kami ingin menjajaki kerja sama dengan Pemko Medan,” ucapnya.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Muhammad Husni, mengatakan kedatangan perusahaan dari Korea yang bergerak di bidang energi yang terkait dengan lingkungan hidup ini sebuah penjajakan kerja sama.

“Antara lain bagaimana mengurangi emisi karbon di Kota Medan, termasuk juga mengembangkan pola-pola kerja sama investasi ke depan,” ungkapnya.

Husni mengatakan, hasil pertemuan ini akan ditindaklanjuti dengan pembentukan kelompok kerja (pojka) kerja sama.  “Sehingga nanti tidak hanya MoU, tetapi langkah-langkah aksinya akan  diimplementasikan dan investasi bisa diwujudkan,” lanjutnya.

Selain di bidang energi yang terkait dengan lingkungan hidup, tambah Husni, kerja sama ini juga bisa terkait dengan bidang lainnya, antara lain pengolahan limbah dan sampah, penataan industri pertanian.”Artinya kawan-kawan investor Korea akan mencoba menganalisis apa yang menjadi kebutuhan Kota Medan, yang selanjutnya akan dibentuk tim bersama untuk kelanjutan perencanaan investasi,” ucapnya.

Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

3 Komisioner Bawaslu Kota Blitar Dilaporkan ke DKPP

Selasa, 05 November 2024 | 03:58

Menteri Hukum Tegaskan Jakarta Masih Ibukota Negara

Selasa, 05 November 2024 | 03:40

Catalunya Gantikan Valencia Gelar Seri Pamungkas MotoGP 2024

Selasa, 05 November 2024 | 03:22

Demokrat Bentuk Satgas untuk Amankan Pilkada di Jakarta, Jabar, hingga Banten

Selasa, 05 November 2024 | 02:57

MAKI: Debat Harusnya untuk Jual Program, Bukan Saling Menyerang

Selasa, 05 November 2024 | 02:22

Dubes Mohamed Trabelsi: Hatem El Mekki Bukti Kedekatan Hubungan Indonesia dan Tunisia

Selasa, 05 November 2024 | 02:09

Polisi Gelar Makan Siang Gratis untuk Siswa Berkebutuhan Khusus

Selasa, 05 November 2024 | 01:54

Ancelotti Minta LaLiga Dihentikan

Selasa, 05 November 2024 | 01:36

Pelajar yang Hanyut di Sungai Citanduy Ditemukan Warga Tersangkut di Batu

Selasa, 05 November 2024 | 01:21

Pendidikan Berkualitas Kunci Pengentasan Kemiskinan

Selasa, 05 November 2024 | 00:59

Selengkapnya