Berita

Kondisi banjir bandang di daerah Ketapang Grobogan, Rabu siang (13/3)/RMOLJateng

Nusantara

Banjir di Grobogan Lumpuhkan Lalin Purwodadi-Pati

RABU, 13 MARET 2024 | 17:09 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Banjir bandang yang sempat menggenangi beberapa wilayah di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, berdampak terhadap arus lalu lintas di wilayah tetangganya.

Salah satunya jalur Purwodadi-Pati. Tepatnya di Dukuh Ketapang Kelurahan/Kecamatan Grobogan di mana sejumlah kendaraan harus dialihkan melalui jalur lain. Terutama kendaraan dari wilayah kota Purwodadi.

Beberapa kendaraan yang nekat menerobos banjir akhirnya malah mogok. Bahkan satu ambulans dari Kudus juga mogok akibat menerobos banjir tersebut.

Beruntung, banjir di Dukung Ketapang hanya berlangsung sekitar 3 jam. Dari pantauan Kantor Berita RMOLJateng, kondisi banjir di Ketapang saat ini sudah surut. Jalan tersebut sudah bisa dilalui oleh semua jenis kendaraan.

Menurut kepala BPBD Kabupaten Grobogan, Endang Sulistianingsih, banjir dapat menggenangi jalur Purwodadi-Pati tersebut akibat hujan deras semalam.

"Air diduga berasal dari wilayah hutan pegunungan Kendeng Utara yang melimpah di Dukuh Ketapang Grobogan," terangnya.

Banjir di Kabupaten Grobogan ini melanda beberapa desa di 5 kecamatan. Yaitu Kecamatan Grobogan, Wirosari, Brati, Ngaringan, dan Tawangharjo.

Saat ini pihaknya terus melakukan pengawasan terhadap elevasi DAS Lusi yang terus mengalami peningkatan. Dari data terakhir elevasinya mencapa 8,45 meter dari permukaan laut. Artinya, tren elevasi tengah menunjukkan kenaikan.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

PDIP: Terima Kasih Warga Jakarta dan Pak Anies Baswedan

Jumat, 29 November 2024 | 10:39

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

UPDATE

Gegara Israel, World Central Kitchen Hentikan Operasi Kemanusiaan di Gaza

Minggu, 01 Desember 2024 | 10:08

Indonesia Harus Tiru Australia Larang Anak Akses Medsos

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:58

Gaungkan Semangat Perjuangan, KNRP Gelar Walk for Palestine

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:36

MK Kukuhkan Hak Pelaut Migran dalam UU PPMI

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:18

Jet Tempur Rusia Dikerahkan Gempur Pemberontak Suriah

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:12

Strategi Gerindra Berbuah Manis di Pilkada 2024

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:53

Kubu RK-Suswono Terlalu Remehkan Lawan

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:40

Pasukan Pemberontak Makin Maju, Tentara Suriah Pilih Mundur dari Aleppo

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:30

Dirugikan KPUD, Tim Rido Instruksikan Kader dan Relawan Lapor Bawaslu

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:06

Presiden Prabowo Diminta Bersihkan Oknum Jaksa Nakal

Minggu, 01 Desember 2024 | 07:42

Selengkapnya