Berita

Taman Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS) Resort Suoh dibakar massa di Lampung Barat/RMOLLampung

Nusantara

Massa Bakar Kantor Taman Nasional Imbas Harimau Terkam Warga

SELASA, 12 MARET 2024 | 02:59 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Kantor Taman Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS) Resort Suoh, Kabupaten Lampung Barat dibakar massa, Senin sore (11/3).

Aksi pembakaran ini buntut dari adanya salah seorang warga Dusun Sugi Mukti Pekon Sukamarga diterkam harimau saat berada di kebun kopi miliknya.

Warga sekitar marah hingga membakar dan merobohkan Kantor TNBBS Resort Suoh serta membakar empat sepeda motor roda dua dan satu sepeda motor roda tiga.


Salah seorang warga Dusun Sugi Mukti Pekon Sukamarga, Marhusen mengatakan, masyarakat ingin ada solusi dari pemerintah terkait serangan dari harimau.

Di sisi lain, warga menilai pemerintah setempat abai dengan keselamatan warganya.

"Sudah kesekian kali ada warga diserang harimau. Di mana peran polisi dan pemerintah?" kata Marhusen dikutip Kantor Berita RMOLLampung, Selasa (12/3).

Pemerintah dituntut untuk memberikan solusi agar masyarakat tetap dapat mencari nafkah jika dikarang membuka lahan untuk bertani.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, korban yang diterkam harimau bernama Samanan, yang tak lain warga Pekon Sukamarga. Korban menderita luka di bagian kepala belakang serta di bagian tangan.

Saat kejadian, korban bersama kakaknya tengah berada di kebun kopinya, namun tiba-tiba diserang harimau. Mereka sempat melakukan perlawanan hingga keduanya selamat.

Korban yang mengalami luka di bagian kepala ini kini sedang menjalani perawatan di puskesmas terdekat.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

UPDATE

Dana Asing Banjiri RI Rp2,43 Triliun di Akhir 2025

Sabtu, 03 Januari 2026 | 10:09

Pelaku Pasar Minyak Khawatirkan Pasokan Berlebih

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:48

Polisi Selidiki Kematian Tiga Orang di Rumah Kontrakan Warakas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:41

Kilau Emas Dunia Siap Tembus Level Psikologis Baru

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:19

Legislator Gerindra Dukung Pemanfaatan Kayu Hanyut Pascabanjir Sumatera

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:02

Korban Tewas Kecelakaan Lalu Lintas Tahun Baru di Thailand Tembus 145 Orang

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:51

Rekor Baru! BP Tapera Salurkan FLPP Tertinggi Sepanjang Sejarah di 2025

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:40

Wall Street Variatif di Awal 2026

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:23

Dolar AS Bangkit di Awal 2026, Akhiri Tren Pelemahan Beruntun

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:12

Iran Ancam Akan Targetkan Pangkalan AS di Timur Tengah Jika Ikut Campur Soal Demo

Sabtu, 03 Januari 2026 | 07:59

Selengkapnya