Berita

Bobby Kotick/Net

Tekno

Mantan CEO Activision Tertarik Beli TikTok dari ByteDance

SENIN, 11 MARET 2024 | 13:25 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Di tengah bergulirnya rancangan undang-undang baru TikTok di Parlemen AS, mantan CEO Activision Blizzard Bobby Kotick dikabarkan tertarik untuk membeli aplikasi milik ByteDance tersebut.

Menurut laporan Wall Street Journal, Kotick mengungkapkan rencana tersebut kepada CEO OpenAI Sam Altman dan sejumlah orang yang duduk bersamanya pada jamuan makan malam konferensi minggu lalu, kemudian membahasnya dengan Ketua Eksekutif ByteDance Zhang Yiming.

Kotick memimpin Activision selama lebih dari 30 tahun tetapi tidak meninggalkan hasil yang baik. Di dalam gugatan tahun 2021 yang diselesaikan tahun lalu, perusahaan tersebut dituduh mendorong pelecehan seksual dan diskriminasi gender di bawah kepemimpinannya.


Dugaan ketertarikan Kotick terhadap TikTok muncul di saat yang penuh gejolak bagi platform yang sangat populer tersebut setelah anggota kongres Amerika mengusulkan sebuah rancangan undang-undang baru.

Jika disahkan dan ditandatangani oleh Presiden Joe Biden menjadi undang-undang, RUU tersebut akan melarang akses ke aplikasi TikTok jika ByteDance menolak untuk menjualnya kepada pemilik lain.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya