Berita

Analis komunikasi politik Hendri Satrio/RMOL

Politik

Analis Politik Ungkap Kunci Caleg Muda Bisa Bertahan 4 Periode di Senayan

SABTU, 09 MARET 2024 | 12:40 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Calon legislatif (Caleg) muda yang lolos ke parlemen pada Pemilu 2024 menjadi harapan baru bagi milenial dan generasi Z untuk ikut berkontribusi membangun bangsa.

Analis komunikasi politik Hendri Satrio memprediksi, para caleg muda ini bisa bertahan tiga sampai empat periode jika mampu membawa isu-isu anak muda dalam kerja politiknya di parlemen.

"Itu terjadi bila mereka konsisten pada perjuangan pada saat mereka dipilih. Artinya, saat mereka dipilih membawa suara anak muda, membawa ide-ide muda, itu harus terus dipertahankan," kata Hendri Satrio dalam diskusi daring bertema Nanti Kita Cerita Tentang Anak Muda di Parlemen, Sabtu (9/3).

Sebaliknya, Hendri mewanti-wanti bila nantinya para caleg muda sudah terpilih dan duduk di parlemen, agar tidak terlena dengan kenyamanan yang ada.

Bisa diartikan, jangan mudah mengikuti irama dan pola kebiasaan politisi lama di parlemen.

"Artinya jangan sampai tidak berani mengungkapkan 'lagu' tidak setuju, tapi hanya setuju-setuju saja," tegas Hendri.

Data KPU RI terhitung 17 November 2023, jumlah caleg berusia muda cukup besar. Untuk rentang usia 21-30 tahun, tercatat ada 1.473 caleg. Kemudian untuk usia 31-40 tahun tercatat ada 1.729 caleg.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya